Jika Juara, Abduh dan Eky Taufik Bakal Catat Sejarah di Liga Indonesia

Jika Juara, Abduh dan Eky Taufik Bakal Catat Sejarah di Liga Indonesia

BabatPost.com-Peluang Bali United menjadi juara BRI Liga 1 2021–2022 terbuka lebar. Sekaligus mencatatkan rekor sebagai tim pertama yang bisa mempertahankan gelar juara sejak era Liga Indonesia pada 1994.

Selain itu, ada dua pemain Bali United yang akan mencatatkan sejarah tersendiri. Yakni, Abduh Lestaluhu dan Eky Taufik. Dua pemain tersebut bakal bisa meraih gelar juara di dua tim beda divisi pada musim yang sama.

Read More
Berita Terkait :  Persiapan Seadanya, Persebaya U-15 Sukses Menjadi Juara

Ya, sebelum dipinjamkan ke Bali United, Abduh dan Eky merupakan pemain Persis Solo. Keduanya berhasil membawa Laskar Sambernyawa –julukan Persis– menjadi juara Liga 2 2021. ”Saya bersyukur sekali kalau itu bisa terjadi,’’ kata Abduh.

Mantan pemain Persikabo 1973 itu menuturkan, dirinya sangat senang ketika pelatih Bali United Stefano ”Teco’’ Cugurra memintanya bergabung untuk membantu Bali United pada paro kedua Liga 1 musim ini setelah mengantarkan Persis juara.

”Sebenarnya, sejak awal musim saya sudah diminta ke sini (Bali United), tapi saya ke Persis dulu, bantu Persis naik,’’ tuturnya.

Berita Terkait :  PSSI Berharap Ada Keringanan Karantina bagi Para Pemain Timor Leste

Abduh mengaku bahagia akhirnya bisa berkostum tim kebanggaan Pulau Dewata. ”Apalagi sekarang kesempatan jadi juara sangat terbuka lebar,’’ ungkapnya.

Abduh menyatakan tidak terlalu memikirkan rekor yang akan dia torehkan. Yang dipikirkannya saat ini adalah bagaimana membantu tim untuk memenangkan pertandingan sisa.

”Harus kerja keras dan fight lagi. Tidak boleh lengah,’’ ucapnya.

Senada, Eky Taufik juga sangat senang melihat Serdadu Tridatu memiliki kans besar untuk menjuarai Liga 1 musim ini. Jika peluang itu menjadi kenyataan, Eky merasa sangat bangga.

Berita Terkait :  Nadeo Argawinata Mengaku Mengagumi Kiper Arema FC Adilson Maringa

”Kalau memang Bali United akhirnya juara, itu menjadi prestasi luar biasa dalam karier sepak bola saya. Saya tidak kepikiran kalau suatu saat bisa meraih gelar di kompetisi kasta tertinggi,’’ tutur Eky.

Melihat peluang juara berada di depan mata, mantan kapten Persela Lamongan itu tidak mau menyia-nyiakan kesempatan. Dia akan bekerja keras membantu Serdadu Tridatu dalam mengarungi tiga pertandingan sisa musim ini.

”Tujuan saya dipinjamkan Persis ke Bali United adalah membantu Bali United meraih gelar juara Liga 1 yang kedua kali. Saya sangat antuasias untuk mewujudkan target itu,’’ ungkapnya.

Related posts