Kompalin Kapasitas Baterai Iphone 6s, Samsung bisa disalahkan

Senin (12/10/2015), chip yang diproduksi Samsung untuk peranti iphone 6s disinyalir memiliki desain yang cacat, sehingga menguras daya baterai smartphone tersebut. Para pengguna smartphone terbaru Apple, iPhone 6s melaporkan baterai perangkat tersebut yang cepat habis. Samsung bisa menjadi pihak yang disalahkan atas performa baterai yang loyo itu.

Meskipun hadir dengan mengusung sejumlah fitur-fitur terbaru nan canggih, smartphone iPhone 6s yang dibekali dengan baterai berkapasitas lebih rendah dari baterai yang dimiliki iPhone generasi sebelumnya. Baterai berjenis Lithium Ion yang disematkan Apple ke dalam iPhone 6s memiliki kapasitas sebesar 1715 mAh. Bandingkan dengan iPhone 6 yang mengusung baterai dengan kapasitas sebesar 1810mAh.

Read More
Berita Terkait :  Rusia Dituding Menjadi Aktor Donald Trump dalam Meretas Sistem Internet Pada Saat Pemilihan Umum Presiden 2016

Apple sendiri tidak mengungkapkan dengan terang kapasitas baterai iPhone 6s pada event pada Rabu lalu. Namun informasi ini diketahui dari video promonya yang ditayangkan dalam event di San Francisco jika kamu sempat menyaksikannya.

Samsung memang menjadi salah satu pemasok chipset untuk peranti iPhone 6s. Samsung menyediakan chipset A9 yang dicurigai menyebabkan baterai iPhone 6s cepat habis. Pabrikan lain yang emmasok chipset untuk iPhone 6s adalah TSMC (Taiwan Semiconductor Manufacturer Company).

Berita Terkait :  Xiaomi Mi Laser Proyektor Yang Baru Dirilis

Android Origin telah melakukan serangkaian pengujian, membandingkan kinerja baterai iPhone 6s yang menggunakan chipset Samsung dan chipset buatan TSMC. Dalam uji Geekbench, iPhone 6s dengan chipset Samsung mencatatkan daya umur baterai lebih pendek, yaitu 6 jam 5 menit dan skjor 3653.

Sementara iPhone 6s yang menggunakan chipset lain mencatat waktu daya tahan baterai satu jam lebih lama, yaitu 7 jam 5 menit dengan skor 4703. Samsung sendiri belum mengeluarkan pernyataan resmi atas kabar cacat desain dalam chipsetnya tersebut. Sehingga untuk saat ini bisa dikatakan perusahaan iPhone sangat menyayangkan hal tersebut.

Berita Terkait :  Google chrome dan Firefox bakal blokir total akses ke situs torrent Pirate Bay

Selain kendala baterai, para pengguna iPhone 6s juga melaporkan sejumlah kendala, seperti layar 3D Touch, kendala konektivitas, kendala panas di tombol Home dan masih banyak lagi. Hal ini akan menjadikan pasaran iPhone akan merosot. Tentu ini bukan sesuatu yang menguntungkan bagi pihak iPhone.

Related posts