Marquez Menangi MotoGP Jerman, Honda Masih Akan Alami Pasang Surut

Berita MotoGP: Manager Repsol Honda, Alberto Puig, mengungkapkan bahwa kemenangan Marquez di Sachsenring tak lantas membuat timnya terlepas dari sejumlah masalah yang membelit mereka.

Read More

Marc Marquez akhirnya kembali mempersembahkan kemenangan untuk Repsol Honda usai finis pertama di MotoGP Jerman akhir pekan lalu. Hasil tersebut membuat timnya menyudahi periode puasa kemenangan mereka semenjak Marquez absen karena cedera lengan kanan.

Berita Terkait :  Andrea Dovizioso Belum Beri Kepastian, Aprilia Sudah Siapkan Kandidat Lain

Secara personal, bagi pebalap asal Spanyol itu, kemenangan di Sachsenring tentu menjadi momen emas menyusul masa sulit yang tengah ia alami. Sebelum mengklaim podium utama di MotoGP Jerman, The Baby Alien mengukir hat-trick (tiga kali beruntun) gagal finis.

Merespons kemenangan pebalap andalannya, Manajer Repsol Honda, Alberto Puig, mengaku tidak ingin lengah. Puig menganggap kesuksesan Marc Marquez tidak akan memberi efek signifikan untuk timnya dalam menjalani sisa balapan musim ini.

“Sejujurnya saya tidak berpikir begitu,” ucap Puig, dikutip dari Motosan.

Berita Terkait :  GridRival akan meluncurkan opsi taruhan harian untuk aplikasi olahraga motor fantasi

Ia menjelaskan bahwa Honda masih memiliki banyak tugas yang harus diselesaikan terutama terkait motor mereka, RC213V. Selain itu, Marquez juga masih harus memulihkan kondisi fisiknya.

“Saya pikir kami harus menyelesaikan masalah kami dan Marc Marquez harus terus menjalani pemulihan,” ungkapnya.

Dengan berbagai masalah yang masih membelit, Puig meyakini timnya masih akan mengalami pasang surut. Marquez pun dinilai masih akan kesulitan untuk tampil konsisten bersama motor RC213V pada balapan-balapan selanjutnya.

“Kami akan mengalami pasang surut untuk sisa balapan pada musim ini. Hasil di Sachsenring sangat penting, tetapi itu tak berarti kami sekarang telah memperbaiki segalanya,” kata Puig.

Berita Terkait :  Alex Marquez Optimistis dengan Prospek RC213V 2022

Meski terkesan pesimistis, ia menegaskan bahwa timnya akan bekerja keras untuk mencari solusi terbaik.

“Berpikir seperti ini akan menjadi kesalahan. Kami harus memikirkan apa yang bisa kami tingkatkan sedikit demi sedikit dan menghadapi pertempuran baru di Assen,” tutupnya.

Sumber Berita

Dapatkan update berita lainnya hanya di BabatPost.com, Jangan Lupa Follow BabatPost.com di Google News

Related posts