Prediksi Piala FA Peterborough vs Leicester City 27 Januari 2018

BABAT POST – Prediksi Piala FA Peterborough vs Leicester City 27 Januari 2018 –  Putaran ke-4 atau 32 besar Piala FA, klub League One, Peterborough akan mencoba menyingkirkan klub EPL, Leicester City dimana laga ini akan berlangsung dari Stadion ABAX pada Sabtu malam ,  (27/1) pukul 19:30 WIB.

Peterborough akan mencoba menjadi tim “Giant Killer” dalam ajang FA ini meski itu akan sulit karena harus berhadapan dengan klub EPL, Leicester City yang tentu ingin lolos sejauh mungkin diturnamen tertua di dunia ini.

Read More

Apalagi Peterborough terlihat tengah berada dalam kondisi yang kurang stabil. Mereka hanya meraih 2 kali kemenangan, 2 kali hasil imbang dan 1 kali kekalahan dari 5 laga terakhir mereka di semua ajang kompetisi.

Berita Terkait :  Prediksi Dortmund vs Mönchengladbach 20 Februari, Liga Jerman

Selain itu, Peterborough juga baru saja menelan kekalahan di laga terakhir saat menghadapi Lincoln City, yang mana pertandingan itu berakhir dengan skor 4-2. Catatan tersebut tentunya bukanlah hasil yang baik bagi Peterborough. Namun dengan bermain di depan pendukungnya sendiri, mereka harus bisa meraih hasil yang lebih baik.

Sedangkan Leicester City berbeda nasib dengan Peterborough. Mereka sama sekali belum menelan kekalahan di 5 laga terakhir yang sudah mereka lakoni, yang mana The Foxes telah mencatat 3 kali kemenangan dan 2 kali hasil imbang.

Selain itu, Leicester juga baru saja meraih kemenangan saat menjamu Watford di Liga Premier Inggris, di mana laga itu berakhir dengan skor 2-0. Catatan ini harusnya menjadi modal positif bagi Leicester, apalagi perbedaan kasta kompetisi akan menguntungkan mereka.

Jika dilihat dari catatan head to head kedua tim, kekuatan Leicester City dan Peterborough terlihat imbang, yang mana mereka sama-sama mencatat 2 kali kemenangan dan 2 kali hasil imbang dari 6 pertemuan terakhir kedua tim.

Berita Terkait :  Prediksi Piala Liga Inggris Leicester City vs Leeds United 25 Oktober 2017

Tuan rumah akan mengandalkan Marriot sebagai targetman yang kini diincar beberapa klub Championship dengan suport dari Maddison sementara pemain Portugal, Morais dan forrrester akan menggalang lini tengah.

Tamu sementara akan merotasi skuad dengan Iheanacho yang mengemas brace dibabak sebelumnya memimpin didepan dengan suport dari Slimani yang sedang diincar Newcastle serta Gray dan Silva diposisi sayap. Pemain muda Barnes juga bisa mendapatkan kesempatanb menit bermain seperti di babak sebelumnya.

Ditinjau dari statistik kedua tim, Leicester City nampaknya akan lebih difavoritkan untuk memenangkan pertandingan kali ini. Apalagi performa The Foxes yang terlihat konsisten belakangan ini akan membuat para pemain Leicester merasa lebih percaya diri.

Sedangkan peluang Peterborough untuk memenangkan laga akan sedikit diragukan. Terlebih karena penampilan mereka yang tak konsisten membuat Peterborough hanya memiliki peluang kecil untuk bisa memenangkan pertandingan kali ini.

Berita Terkait :  Prediksi Skor Huddersfield Town vs Sheffield United, 05 Mei 2023: Jadwal Siaran Langsung Championship Inggris Jumat Ini di TVRI Sports

Prediksi skor The Foxes menang dengan skor 3-1.

Prediksi Line Up Peterborough vs Leicester City:
Peterborough: Bond, Hughes, Tafazolli, Taylor, Shephard, Grant, Forrester, Lloyd, Maddison, Morias, Marriott

Leicester City: Jakupovic, Fuchs, Benalouane, Dragovic, Simpson, Gray, Iborra, Silva, Barnes, Iheanacho, Slimani

Head to Head Peterborough vs Leicester City:
09-02-2013 Peterborough 2 – 1 Leicester City
18-08-2012 Leicester City 2 – 0 Peterborough
31-03-2012 Peterborough 1 – 0 Leicester City
10-12-2011 Leicester City 1 – 1 Peterborough
10-04-2010 Peterborough 1 – 2 Leicester City
15-09-2009 Leicester City 1 – 1 Peterborough

5 Pertandingan Terakhir Peterborough:
06-01-2018 Aston Villa 1 – 3 Peterborough
09-01-2018 Luton 0 – 0 Peterborough
13-01-2018 Wigan 0 – 0 Peterborough
20-01-2018 Peterborough 3 – 0 Oldham
23-01-2018 Lincoln City 4 – 2 Peterborough

5 Pertandingan Terakhir Leicester City:
01-01-2018 Leicester City 3 – 0 Huddersfield
06-01-2018 Fleetwood 0 – 0 Leicester City
13-01-2018 Chelsea 0 – 0 Leicester City
16-01-2018 Leicester City 2 – 0 Fleetwood
20-01-2018 Leicester City 2 – 0 Watford

 

 

Related posts