Prediksi Liga 1 Persiba Balikpapan vs PS TNI 22 Agustus 2017

BABAT POST –Prediksi Liga 1 Persiba Balikpapan vs PS TNI 22 Agustus 2017  – Lanjutan kompetisi Liga 1 Indonesia Go-Jek Traveloka pekan ke-21, Klub zona merah Persiba Balikpapan  bertekad meraih kemenangan atas tamunya PS TNI  yang akan digelar di Stadion Parikesit , pada Selasa Sore tanggal 22 Agustus  2017  mulai jam 15.00 WIB.

Kedua tim tak bermain dipekan ke-20 yang jadwalnya diundur so, mereka akan sangat fit dalam laga ini.

Read More

Setelah sempat menang dikandang dari Perseru, Persiba Balikpapan harus mengalami kekalahan dalam dua laga awaynya dari Persija dan Arema yang membuat posisinya masih ‘nyaman’ di zona degradasi dengan 10 poin atau 14 poin tertinggal dari zona aman. So tak ada cara lain untuk mengejar defisit itu dengan mengincar kemenangan saat menjamu PS TNI selasa nanti.

Berita Terkait :  Prediksi Liga 1 Madura United vs Bhayangkara FC 08 November 2017 Live di tvOne

“Di partai kandang, kami harus dapatkan tiga poin. Apa pun caranya. Itu sudah jadi harga mati karena di 20 pertandingan, kami kalah 14 kali pertandingan. Dan ini kami harus bisa menang. Apapun itu,” ujar pelatih carateker Persiba, Haryadi, usai membimbing latihan Minggu (20/8).

“Kami selalu mengevaluasi setiap pertandingan. Apalagi, dua kekalahan ini, kami menghadapi tim yang sulit dan bermain di laga tandang. Jadikan kekalahan kemarin sebagai pelecut untuk anak-anak agar bisa lebih fight. Karena ini Persiba!” tegasnya. “Semangat juang yang kami perbaiki. Kami harus berjuang dan anak-anak mesti berjuang mati-matian untuk pertandingan besok. Harus bisa bermain dengan daya juang 100 persen lebih,” tambahnya.

Sudah menjadi harga mati bagi Marlon da Silva dan kawan-kawan memenangkan pertandingan pekan ke-21 Liga 1 2017 ini. “Ini rumah kami, ini kandang kami. Jadi, kami harus menang. Berjuang sama-sama,” katanya.

Berita Terkait :  Prediksi Liga 1 Madura United vs Barito Putera 05 November 2017 Siaran Langsung di tvOne

Sementara PS TNI yang diarsiteki Ivan Kolev berada diperingkat ke-15 dengan 25 poin. Sama nasibnya dengan Persiba, setelah sempat menang dikandang saat menjamu Semen Padang, mereka bermain dua kali away dengan selalu kalah dari Persib dan Borneo. So untuk memperbaiki posisi mereka tentu ingin membawa poin dari Balikpapan ini.

Dalam laga ini, tuan rumah berharap striker andalan Marlon Da Silva bisa fit setelah absen dilaga lalu karena cedera yang akan disokong oleh Sunarto. Lopicic yang bermain gemilang dalam debutnya distadion ini akan diandalkan ditengah bersama Anmar sedang stopper baru Junior Lopes diharapkan bisa memimpin lini belakangnya yang masih keropos.

Tamu sementara mengandalkan Elio Martins denmgan dukungan Ramdani dan Mumawar dengan Redouane Zerzouri dan Soon Hak diandalkan dari lini tengah sedang bek Anzite dan Triaji menjadi duet kokoh lini belakang.

Prediksi laga, tuan rumah kami jagokan menang dengan skor 2-1.

Prediksi Susunan Pemain Persiba Balikpapan vs PS TNI :

Berita Terkait :  Prediksi Piala Presiden Perseru Serui vs PS TNI 28 Januari 2018 Live di Indosiar

Persiba Balikpapan : D. Prasetyo,Junior Lopes,Y. Khoerudin,A. Fauzi,A. Fathier,S. Lopicic,G. Way,F. Turnado,B. Ramadhan,Sunarto,Anmar Al Mubaraki
Pelatih : Haryadi

PS TNI : T. Amiruddin,F. Anzité,G. Triaji,G. Mukti,Y. Arfandi,S. Husaeni,M. Lestusen,E. Ramdani,A. Munawar,M. Slamat,Élio Martins
Pelatih : I. Kolev

Head To Head Antara Persiba Balikpapan vs PS TNI :
05/05/17 LI1 PS TNI 1 – 1 Persiba Balikpapan
18/12/16 ISA PS TNI 0 – 2 Persiba Balikpapan
28/08/16 ISA Persiba Balikpapan 2 – 0 PS TNI

Lima Pertandingan Terakhir Persiba Balikpapan :
23/07/17 LI1 Persiba Balikpapan 2 – 2 Persela
28/07/17 LI1 Mitra Kukar 2 – 2 Persiba Balikpapan
06/08/17 LI1 Persiba Balikpapan 2 – 1 Perseru Serui
12/08/17 LI1 Persija 2 – 0 Persiba Balikpapan
18/08/17 LI1 Arema 3 – 0 Persiba Balikpapan

Lima Pertandingan Terakhir PS TNI :
18/07/17 LI1 PS TNI 2 – 1 Gresik United
23/07/17 LI1 Persipura 2 – 1 PS TNI
30/07/17 LI1 PS TNI 2 – 1 Semen Padang
05/08/17 LI1 Persib 3 – 1 PS TNI
13/08/17 LI1 Borneo 1 – 0 PS TNI

Related posts