Spesifikasi Medion Lifetab X10302 Tablet Android Octa Core

BABAT POST – Tablet menjadi salah jenis gadget yang banyak digemari sejak awal kemunculannya. Perusahaan elektronik asal Jerman yakni Medion baru saja merilis tabelt baru merekaa dengan nama “Medion Lifetab X10302” sebagai perangkat terbaru mereka.

Mesksipun sedikit terdengar kurang familiar karena memang selama ini mereka hanya memasarkan produknya di lingkup pasar lokal, namun nyatanya perangkat ini bisa dibilang cukup apik dan berkualitas untuk bisa menjadi salah satu pilihan terbaiknya. Hal ini karena Medion menerapkan beberapa spesifikasi mempuni yang cukup bisa diunggulkan.

Dalam informasi yang kami terima dari laman phoneradar kabarnya perangkat ini dibandrol seharga 199 Euro atau sekitar Rp 2,8 jutaan. Dengan dibandrolnya harga tablet ini dengan cukup murah dan terjangkau, namun pada kenyataanya perangkat ini sudah disertai dengan adanya chipset MediaTek MT8783 yang mana didalamnya sudah terpasang sebuah prosesor 8 inti atau Octa Core dengan kecepatan 1.3 GHz yang dipadukan dengan adanya GPU Mali-T720 seabgai pengolah grafisnya.

Berita Terkait :  Nokia dan Carl Zeiss Bakal Merapaikan Pasar Smartphone Dunia

Adapun untuk membuat hasil kerja yang ditawarkan tetap sempurna, perangkat ini juga dilengkapi dengan adanya dukungan RAM 2GB. Sementara untuk media penyimpanannya, Medion Lifetab X10302 diperkuat dengan adanya kapasitas sebesar 32GB yang dapat kami bilang merupakan kapasitas yang cukup luas. Bahkan tak tanggung-tanggung kapasitas ini juga masih bisa diperluas dengan adanya dukungan slot microSD yang dapat menampung kapasitas hingga 128GB. Yang lebih menariknya perangkat ini juga dilengkapi dengan adanya sebuah layar besar dengan resolusi tinggi.

Berita Terkait :  Harga Dan Spesifikasi Huawei Nova 2i Yang Baru Saja Resmi Launching Di Indonesia

Masih mengutip kabar yang kami terima, sesuai namanya, perangkat ini datang menawarkan layar berukuran 10.1 inci dengan membawa resolusi Full HD 1080 x 1920 pixels. Layar ini membawa aspek rasio 16:10 yang akan membuatnya cukup sempurna untuk menampikan sebuah konten dengan apik. Kemudian untuk memberikan rasa puas pada setiap konsumennya ditambahkan pula adanya dukungan panel IPS yang dapat memberikan hasil sempurna saat menampilkan detail warna. Adapun untuk meningkatkan kinerja yang ditawrakan Medion Lifetab X10302 sudah disempurnakan dengan adanya OS Android Marshmallow.

Berita Terkait :  ZTE Resmi Boyong 3 HP Android Baru ke Indonesia

Hadirnya sebagai perangkat tablet dengan bentang layar berukuran besar memang menjadikan tablet ini akan lebih mudah digunakan dengan dua tangan. Dimana untuk dimensinya sendiri membawa panjang 259 mm, lebar 155 mm, dan tebal 10 mm serta bobot 605 gram. Dibalik berat dan tebalnya perangkat ini ternyata Medion juga menyediakan baterai berkapasitas 8.000 mAh yang pastinya akan cukup memberikan asupan suplai daya. Kemudian untuk urusan konektivitas tentu saja perangkat ini sudah mendukung jaringan 4G LTE. Bahkan tak tanggung-tanggung ada juga kamerea beresolusi 5 MP disisi belakang dengan fitur autofocus dan lensa depan 2MP.

Related posts