Harga dan Spesifikasi Lenovo ZUK Edge

BABAT POST – Lenovo kembali mengebrak pasar Smartphone tanah air. ZUK Edge sebagai ponsel cerdas terbaru dari anak perusahaan lenovo. Dan seperti apa yang kami katakan sebelumnya, nama ponsel tersebut tidaklah mencitrakan desain yang digunakan, tetapi hanyalah sebutan nama. Tapi menariknya disini, seperti dilansir dari laman GSMarena, dijelaskan bahwa yang terbaru dari Zuk ini bakal hadir dengan perpaduan warna terdiri dari putih di bagian depan dan emas tampaknya bakal berada pada bagian frame.

Disamping itu, bocoran desain terkini yang sobat dapat lihat dibawah ini lebih menunjukan kesan elegan sebuah perangkat smartphone, dan pastinya kenyamanan lebih saat berada di genggaman. Terlebih lagi spesifikasi terakhir menyebutkan Lenovo ZUK Edge dibangun dengan ukuran panjang 142.9mm, lebar 74.5mm, dan ketebalan 7.68mm, tak hanya nyaman tetapi berkat desain yang di milikinya tersebut membuat para pengguna lebih mudah saat akan membawanya keluar rumah, dan pastinya tidak butuh ruang luas, karena ukurannya sangatlah pas di kantong.

Read More
Berita Terkait :  Lenovo Rilis Seri ZUK Edge II Special Edition

Kemudian spesifikasi lainnya, disebutkan ZUK Edge menawarkan kualitas gambar secara jelas di atas layar, dimana pada bagian paling depan ini dilengkapi bersama panel seluas 5.5 inch dengan resolusi 1080 x 1920 pixel (FHD), dengannya pengguna dimungkinkan bisa menikmati berbagai konten multimedia di atas layar secara jelas, bahkan bisa di bilang sangat cocok untuk memutar berbagai konten multimedia, seperti menonton film ataupun bermain game, karena semua bakal terlihat jelas serta detail.

Apalagi Lenovo ZUK memaksimalkannya bersam dapur pacu yang diperkuat menggunakan chipset high-end terbaru dari Qualcomm, serie Snapdragon 821, dengan empat inti prosesor yang dijalankan pada arsitektur kryo, lalu lengkap bersama RAM sebesar 4GB. Sementara itu di lini penyimpanan, internal seluas 64GB diberikan oleh ZUK terhadap smartphone terbarunya, akan tetapi cukup disayangkan, berdasar informasi yang kami dapat saat ini, tidak menyebutkan bahwa ZUK Edge dilengkapi adanya penyimpanan eksternal.

Berita Terkait :  Wow, OPPO F3 Reza Rahadian Limited Edition Ludes Terjual

Adapun untuk memenuhi kebutuhan daya atas berbagai komponen yang dibawanya, ZUK tandemkan baterai berkapasitas 3000 mAh, yang seharusnya didampingi dengan fast charging agar pengisian daya baterai berjalan cepat. Sedangkan pada bagian sektor fotografi, lini depan didukung lensa kamera 8 MP yang pastinya sangat bisa di andalkan untuk foto selfie, dan kamera utama sebesar 13 MP. Lalu soal harga Lenovo ZUK Edge, kali ini dikatakan ponsel terbaru dari ZUK akan dilepas pada angka 2699 Yuan atau setara Rp.5 jutaan, bagaimana ? tertarik untuk bisa memilikinya ?

Related posts