Babatpost.com – Hasil MotoGP Valencia 2016, Lorenzo menang jauh, Akhirnya Jorge Lorenzo berhasil memberikan kado manis terakhir Tim Movistar Yamaha. MotoGP 2016 ditutup dengan kemenangan oleh Jorge Lorenzo. Setelah melewati 30 lap, Lorenzo meraih catatan waktu terbaik 45 menit dan 54 detik. Sementara itu, posisi dua dan tiga ditempati Marc Marquez (Repsol Honda) dan Andrea Iannone (Ducati Corse). Valentino Rossi yang memulai balapan dari posisi tiga harus rela finis di tangga keempat.
Jorge Lorenzo memulai start dengan baik. X-Fuera –julukan Lorenzo– yang start dari pole position sanggup mempertahankan posisinya usai melewati lap pertama. Selepas melewati lag pertama, Andrea Iannone (Ducati Corse) yang start dari posisi tujuh menyodok ke posisi dua, diikuti Maverick Vinales di tangga ketiga. Sementara itu Valentino Rossi dan Marc Marquez membuntuti di posisi empat dan lima. Hasil MotoGP Valencia 2016
Posisi lima besar tidak banyak berubah, setidaknya hingga empat lap awal. Baru pada lap kelima, The Doctor –julukan Rossi– berhasil melewati Vinales untuk merebut posisi ketiga. Berselang satu lap, giliran Marquez yang melewati Top Gun –julukan Vinales.
Setelah konsisten menduduki posisi dua, Maniac Joe –sapaan akrab Iannone– akhirnya dilewati Rossi pada lap tujuh. Setelah momen tersebut, Rossi, Iannone, Marquez dan Vinales saling membalap untuk berebut posisi dua.
Di saat Marquez, Rossi dan Iannone berebut posisi dua, Lorenzo benar-benar digdaya di balapan ini. Hingga melewati 23 dari 30 lap yang direncanakan, Lorenzo unggul empat detik dari Baby Alien –julukan Marquez– yang menduduki posisi dua.
Namun, jelang akhir balapan Marquez mulai menggila. Setelah sempat tertinggal empat detik, Marquez hanya terpaut dua detik dari Lorenzo saat balapan menyisakan dua lap. Bahkan keunggulan tinggal satu detik di lap terakhir.
Akan tetapi, ketenangan Lorenzo mengalahkan segalanya. Pembalap berusia 29 tahun berhasil menjadi kampiun GP Valencia, sekaligus menutup karier di Yamaha dengan manis. Pada MotoGP 2017, pembalap berpaspor Spanyol akan bergabung bersama pabrikan asal Italia, Ducati.
Hasil MotoGP Valencia 2016 :
1. Jorge Lorenzo ESP Movistar Yamaha MotoGP (YZR-M1) 45m 54.228s
2. Marc Marquez ESP Repsol Honda Team (RC213V) 45m 55.413s
3. Andrea Iannone ITA Ducati Team (Desmosedici GP) 46m 0.831s
4. Valentino Rossi ITA Movistar Yamaha MotoGP (YZR-M1) 46m 1.896s
5. Maverick Viñales ESP Team Suzuki Ecstar (GSX-RR) 46m 4.838s
6. Pol Espargaro ESP Monster Yamaha Tech 3 (YZR-M1) 46m 12.606s
7. Andrea Dovizioso ITA Ducati Team (Desmosedici GP) 46m 12.645s
8. Aleix Espargaro ESP Team Suzuki Ecstar (GSX-RR) 46m 12.906s
9. Bradley Smith GBR Monster Yamaha Tech 3 (YZR-M1) 46m 20.221s
10. Alvaro Bautista ESP Factory Aprilia Gresini (RS-GP) 46m 29.293s
11. Hector Barbera ESP Avintia Racing (Desmosedici GP14.2) 46m 30.653s
12. Danilo Petrucci ITA Octo Pramac Yakhnich (Desmosedici GP15) 46m 36.643s
13. Stefan Bradl GER Factory Aprilia Gresini (RS-GP) 46m 44.051s
14. Scott Redding GBR Octo Pramac Yakhnich (Desmosedici GP15) 46m 46.263s
15. Jack Miller AUS Estrella Galicia 0,0 Marc VDS (RC213V) 46m 49.853s
16. Eugene Laverty IRL Aspar MotoGP Team (Desmosedici GP14.2) 46m 52.482s
17. Tito Rabat ESP Estrella Galicia 0,0 Marc VDS (RC213V)* 46m 52.783s
18. Loris Baz FRA Avintia Racing (Desmosedici GP14.2) 47m 0.392s
Mika Kallio FIN Red Bull KTM Factory Racing (RC16) DNF
Cal Crutchlow GBR LCR Honda (RC213V) DNF
Dani Pedrosa ESP Repsol Honda Team (RC213V) DNF
Yonny Hernandez COL Aspar MotoGP Team (Desmosedici GP14.2) DNF
Hasil MotoGP Valencia 2016