Mario Balotelli Berjanji Tidak Akan Pernah Kembali ke AC Milan

BABAT POST – Gelar individu nan bergensi, Ballon d’Or, adalah incaran semua pemain sepak bola di dunia tak terkecuali Mario Balotelli. Pemain yang berjanji tidak akan pernah kembali ke AC Milan ini sangat percaya diri bisa memenangi gelar tersebut dalam kurun waktu dua atau tiga tahun lagi.

Balotelli mengatakan hal tersebut setelah melakukan debut yang ciamik bersama klub Ligue 1, Nice pada Minggu (12/9/2016) ketika mengalahkan Marseille 3-2. Dalam laga tersebut, Balotelli menyumbang dua gol.

Read More
Berita Terkait :  Prediksi Liga Italia, AC Milan vs AS Roma 8 Mei 2017

Sebelumnya, Balotelli sempat berseragam beberapa klub elite Eropa, termasuk Milan. Pemain yang dipinjamkan dari Liverpool FC ini hanya mencetak tiga gol dalam 23 penampilan sepanjang musim lalu, sehingga Milan tak mau membelinya secara permanen.

Rupanya Liverpool tak mau menerima mantan pemain Inter Milan dan Manchester City tersebut. Nice pun mengambil keputusan untuk merekrutnya pada batas akhir bursa transfer musim panas. Terbukti, Balotelli langsung memperlihatkan performa yang menjanjikan.

“Saya tidak akan pernah kembali ke Milan. Saya memilih Nice untuk tersenyum kembali. Dalam beberapa tahun terakhir, saya kehilangan gairah bermain, tetapi sekarang saya merasa bagus,” ujar Balotelli kepada Canal+.

Berita Terkait :  Prediksi Skor Nottingham Forest vs Chelsea, 1 Januari 2023: Pangkas Jarak dengan 4 Besar The Blues

“Saya seharusnya sudah memenangi Ballon d’Or, tetapi jika saya berlatih dengan baik maka saya bisa menjadi meraihnya dalam dua atau tiga tahun.”

Sementara itu Marco Verratti menegaskan target utama Paris Saint-Germain (PSG) musim ini. Dia ingin mereka melangkah lebih jauh dari sebelumnya pada ajang Liga Champions.

PSG selalu berhasil mencapai perempat final Liga Champions dalam empat tahun terakhir. Akan tetapi, mereka tidak pernah sanggup melangkah ke semifinal dan final sejak musim 1994-1995.

“Kami semua memiliki target sama, yakni Liga Champions. Kami harus bekerja keras dan melangkah lebih jauh dari tahun lalu,” ucap Verratti.

Berita Terkait :  Prediksi Skor Napoli vs Salernitana, 30 April 2023: Bisakah Partenopei Pesta Scudetto Sabtu Ini?

Verratti dkk akan memulai kiprah di Liga Champions musim ini dengan menghadapi Arsenal, Rabu (14/9/2016) WIB.

Gelandang tim nasional Italia ini pun berharap timnya bisa mengawali langkah di Liga Champions melawan wakil Premier League tersebut di Parc des Princes dengan baik.

“Arsenal adalah tim bagus yang terbiasa bermain di Liga Champions. Kami termotivasi. Kami senang bermain melawan tim hebat di stadion dan pendukung sendiri,” ujar pemain 23 tahun tersebut.

Pada babak penyisihan grup Liga Champions, PSG bersaing dengan Arsenal, FC Basel, dan Ludogorets Razgrad.

Related posts