Babatpost.com – Hasil Kualifikasi MotoGP Austria 2016, Iannone dan Ducati kuasai Grid depan, Nampaknya para fans MotoGP sudah tak sabar menyaksikan kembali para rider membalap di aspal yang begitu panas setelah jeda paruh musim ini. Race bakal kembali berlanjut di Austria, Hasil Kualifikasi pun sudah nampak, pasukan Ducati Corse menggila dengan mengirim dua ridernya di grip terdepan, Andrea iannone tampil sebagai tercepat dan Dovizioso ada di urutan ketiga. Rider asal Italia tersebut mencetak waktu tercepatnya dengan 1 menit 23,142 detik.
Tanda-tanda Iannone akan meraih waktu tercepat memang sudah terlihat sejak mengaspal di Free Practice tiga (FP3). Saat itu, Iannone sanggup menempati posisi pertama. Sedangkan rekan setimnya, Andrea Dovizioso sukses berada di posisi ketiga dengan selisih waktu 0,156 detik dari Iannone. Hasil Kualifikasi MotoGP Austria 2016
Kembali ke hasil kualifikasi, posisi kedua ditempati pembalap Tim Yamaha Movistar, Valentino Rossi, dengan catatan waktu terbaik 1 menit 23,289 detik. Sementara rekan setimnya, Jorge Lorenzo menduduki posisi keempat.
Sementara itu posisi kelima diisi oleh pembalap Repsol Honda, Marc Marquez yang sempat mengalami insiden kecelakaan. Ia membubuhkan waktu terbaiknya dengan 1 menit 23,475 detik dan menempati urutan kelima. Race akan dilangsungkan pada Minggu 14 Agustus 2016 malam pukul 19.00 WIB.
Hasil Kualifikasi MotoGP Austria 2016 :
1 29 Andrea IANNONE ITA Ducati Team Ducati 310.1 1’23.142
2 46 Valentino ROSSI ITA Movistar Yamaha MotoGP Yamaha 308.6 1’23.289 0.147 / 0.147
3 4 Andrea DOVIZIOSO ITA Ducati Team Ducati 310.0 1’23.298 0.156 / 0.009
4 99 Jorge LORENZO SPA Movistar Yamaha MotoGP Yamaha 307.9 1’23.361 0.219 / 0.063
5 93 Marc MARQUEZ SPA Repsol Honda Team Honda 307.6 1’23.475 0.333 / 0.114
6 25 Maverick VIÑALES SPA Team SUZUKI ECSTAR Suzuki 306.2 1’23.584 0.442 / 0.109
7 35 Cal CRUTCHLOW GBR LCR Honda Honda 304.5 1’23.597 0.455 / 0.013
8 45 Scott REDDING GBR OCTO Pramac Yakhnich Ducati 303.2 1’23.777 0.635 / 0.180
9 41 Aleix ESPARGARO SPA Team SUZUKI ECSTAR Suzuki 304.2 1’23.813 0.671 / 0.036
10 8 Hector BARBERA SPA Avintia Racing Ducati 309.4 1’23.822 0.680 / 0.009
11 50 Eugene LAVERTY IRL Pull & Bear Aspar Team Ducati 307.7 1’24.218 1.076 / 0.396
12 26 Dani PEDROSA SPA Repsol Honda Team Honda 308.0 1’24.263 1.121 / 0.045