Wow, iPhone 7 Bakal Miliki Kapasitas RAM yang Paling Tinggi

BABAT POST – iPhone saat ini dikabarkan tengah mempersiapkan generasi berikuntnya yang kemungkinan dinamakan iPhone 6SE atau iPhone 7. Sebagai generasi penerus dari iPhone 6 dan iPhone 6S tentunya smartphone ini memiliki beberapa perbaikan dari generasi sebelumnya.

iPhone 6SE atau iPhone 7 sendiri digadang-gadang akan memiliki kapasitas RAM yang lebih tinggi dari sebelumnya.

Read More

Menurut informasi dari dalam industri, sebagaimana dirangkum dari GSM Arena, Jumat (5/8/2016), kemungkinan besar iPhone baru akan dibekali dengan RAM 3 GB.

Berita Terkait :  Di Indonesia, Harga iPhone 7 Sekitar 10 jutaan

Jika informasi ini benar, iPhone 6SE atau iPhone 7 bakal menjadi smartphone bikinan Apple dengan RAM tertinggi. Sebelumnya, iPhone 6s yang memegang predikat tersebut dengan RAM 2 GB.

Tidak hanya iPhone, sumber dari industri ini juga banyak membeberkan informasi seputar dunia memori (RAM). Sang sumber mengungkapkan, produsen perangkat Android dikatakan akan memulai produksi perangkat dengan RAM lebih dari 4 GB.

Saat ini, memang mulai muncul berbagai perangkat Android yang dilengkapi dengan RAM 4 GB, bahkan lebih. Salah satu contohnya adalah OnePlus 3 yang dilengkapi RAM 6 GB.

Berita Terkait :  Ngeri ternyata ponsel Samsung sering meledak, gini nih akibatnya

Sementara itu, smartphone baru seperti Galaxy S7 dan Galaxy Note 7 sudah mulai meninggalkan RAM 3 GB, digantikan dengan RAM 4 GB. Apple seperti biasanya tidak merilis komentar seputar rumor terkait dengan produk yang belum dirilisnya.

Sebagaimana diberitakan laman Engadget, produk ini bakal tampil lebih ramping ketimbang pendahulunya. Tidak hanya itu, iPhone teranyar ini juga digadang-gadang akan tahan air. Karena port 3.5 mm pada iPhone versi sebelumnya akan di hilangkan. Sebab, konektor jack itu menjadikan satu faktor penyebab ukuran ponsel menjadi tebal.

Berita Terkait :  Galaxy Note 7 Akan Ditarik Dari Peredaran

Untuk aspek fotografi, iPhone 7 atau iPhone 6SE mempunya kamera belakang sebagai kamera utama sebesar 12 MP dan kamera depan 5 MP.

Spesifikasi iPhone 7 atau iPhone 6SE juga sudah dilengkapi dengan fitur berupa Fingerprint Sensors untuk melindungi privasi penggunanya. Spesifikasi layar iPhone 7 atau iPhone 6SE tersebut akan menyajikan tampilan visual yang sangat baik dan juga tajam.

iPhone 7 atau iPhone 6SE sendiri dikatakan bakal dirilis pada minggu awal bulan September mendatang. Produk ini digosipkan sudah bisa dipesan pada 9 September dan dikirimkan ke pemesan pada 16 September.

 

Related posts