Jangan sampai ketinggalan untuk melakukan pengecekan hp Xiaomi yang kamu miliki saat ini karena baru saja Xiaomi melakukan update MIUI 15 untuk total 43 HP Xiaomi.
Meski belum mengumumkan kehadiran MIUI 15 secara resmi, sudah ada bocoran tentang model perangkat-perangkat Xiaomi, Redmi, dan Poco yang akan kebagian software ini.
Mengutip Gizchina, Kamis (10/8/2023), berikut adalah deretan smartphone yang kebagian update MIUI 15:
Xiaomi
- Xiaomi 13
- Xiaomi 13 Pro
- Xiaomi 13 Ultra
- Xiaomi 13 Lite
- Xiaomi 12
- Xiaomi 12 Pro
- Xiaomi 12 Lite
- Xiaomi 12X
- Xiaomi 12T
- Xiaomi 12T Pro
- Xiaomi 12S
- Xiaomi 12S Pro
- Xiaomi 12S Ultra
- Xiaomi Mi 11
- Xiaomi Mi 11 Pro
Redmi
- Redmi Note 11T Pro/ Pro+
- Redmi Note 11R
- Redmi Note 12 Speed
- Redmi Note 12 Turbo Edition
- Redmi Note 12 4G
- Redmi Note 12 5G
- Redmi Note 12S
- Redmi Note 12 Pro 5G
- Redmi Note 12 Pro Plus 5G
- Redmi Note 12 Discovery Edition
- Redmi K50
- Redmi K50 Pro
- Redmi K50 Gaming
- Redmi K50 Ultra
- Redmi K40S
- Redmi 12
- Redmi 12C
- Redmi Pad
Poco
- Poco F5
- Poco F5 Pro
- Poco F4
- Poco F4 GT
- Poco X5
- Poco X5 Pro
- Poco X4 Pro
- Poco X4 GT
- Poco M5
- Poco M5s
Bocoran Fitur yang Digadang ada di MIUI 15
Analis belum lama ini mengungkap sejumlah insight mengenai MIUI 15, salah satunya adalah MIUI 15 akan menggabungkan fungsionalitas penguat volume.
Fitur ini diantisipasi dengan kehadiran toggle atau pengaturan sakelar yang ditambahkan di dalam menu Setting. Jadi, pengguna MIUI 15 akan memiliki kemampuan untuk memperkuat output audio sekitar 200 persen.
Inovasi ini dirancang untuk meningkatkan tingkat output audio sekaligus memastikan kesehatan telinga pengguna, dan integritas speaker smartphone. Selain itu, clipboard akan mengalami peningkatan signifikan.
Dengan begitu, pengguna akan lebih mudah menyalin dan menempel (copas) tidak hanya teks tetapi juga gambar dan berbagai file baru.
Update ini bakal memperkaya pengalaman berbagi, memfasilitasi pertukaran konten media yang lebih seamless dengan pengguna lainnya. Fungsi ini mirip dengan apa yang telah tersedia di smartphone Samsung dan Pixel.
MIUI 15 juga kabarnya menghadirkan peningkatan performa, privasi, dan keamanan. Penyesuaian dari MIUI juga akan ada di lanskap desain, dengan diperkenalkannya widget dan tema-tema baru.