Cara Mengubah DPI di Hp Oppo Dengan Mudah

Saat ini, smartphone hadir dalam berbagai ukuran dan resolusi layar, namun umumnya memiliki nilai DPI yang hampir sama. Kita dapat mengubah DPI di Android dengan mudah tanpa root ataupun menggunakan aplikasi tambahan.

Hampir semua Hp Oppo memiliki fitur yang memungkinkan kita untuk mengatur nilai DPI. Fitur ini memungkinkan Anda memiliki lebih banyak konten di layar. Tidak seperti pengaturan tampilan, fitur ini tidak hanya mengurangi ukuran font tetapi juga mengurangi ukuran keseluruhan ikon.

Umumnya, perangkat Android terbaru termasuk Oppo memungkinkan untuk mengatur DPI yang berbeda untuk aplikasi atau game yang berbeda. Dengan begitu, kita dapat mengoptimalkan DPI secara khusus untuk game yang dimainkan.

Bagi yang penasaran ingin mengubah nilai DPI di ponsel Oppo dapat mengikuti panduan di bawah ini. Namun, sebelumnya izinkan kami menjelaskan sedikit perihal apa itu DPI (Dot per inch) dan fungsinya.

Apa itu DPI?

DPI atau Dots per inch adalah salah satu fitur pada Android yang berfungsi untuk penentuan jumlah piksel dalam satu inci layar. DPI mendefinisikan kerapatan layar yang digunakan Android untuk mengubah ukuran aplikasi dan dokumen yang tampil di layar.

Setiap perangkat memiliki ukuran DPI yang berbeda tergantung resolusi layarnya. Di perangkat Android memungkinkan kita untuk mengubah ukuran DPI sesuai dengan keinginan kita apakah ingin diperbesar ataupun diperkecil.

Berita Terkait :  Cara Google Drive Bisa Diakses Orang

Fungsi DPI di Smartphone

DPI memiliki beberapa fungsi yang berguna seperti menghasilkan kinerja smartphone yang lebih baik dan meningkatkan kualitas grafis.

Meningkatkan Kinerja

Jika ingin meningkatkan performa smartphone, Anda harus menurunkan DPI, sehingga prosesor ponsel merender lebih sedikit piksel di layar. Hal ini dapat menghasilkan kinerja yang lebih baik dan gameplay yang lebih mulus. Namun, ini akan menyebabkan kualitas grafis akan menurun.

Meningkatkan Kualitas Grafis

Jika Anda meningkatkan DPI, grafik dalam game mungkin terlihat lebih tajam dan lebih detail. Namun, hal ini juga dapat mengakibatkan kinerja yang lebih lambat karena prosesor harus bekerja ekstra untuk menampilkan lebih banyak piksel.

Cara Mengatur DPI di Hp Oppo

Pada dasarnya, Android menghitung faktor penskalaan untuk layar ponsel Anda secara otomatis, yang mungkin tidak mengikuti preferensi Anda, terutama jika ponsel memiliki layar besar dengan resolusi tinggi.

Anda bisa menambah atau mengurangi DPI agar elemen UI di Android terlihat lebih kecil atau lebih besar. Berikut ini adalah cara mengatur DPI di Hp Oppo.

Menggunakan Fitur Lebar Terkecil

Untuk mengakses fitur Lebar Terkecil, perlu mengaktifkan opsi pengembang di Hp Oppo Anda.

  1. Buka aplikasi Pengaturan di ponsel Oppo.
  2. Gulir ke bawah ke bagian Tentang Perangkat dan ketuk menu tersebut.
  3. Cari dan tap Versi kemudian ketuk berulang kali pada Nomor Kompilasi hingga muncul tulisan “Anda sekarang menjadi pengembang!” Ini akan mengaktifkan opsi pengembang di Hp.
  4. Kembali ke layar utama Pengaturan dan gulir ke bawah ke Pengaturan Sistem atau Pengaturan Tambahan.
  5. Ketuk Opsi Developer atau Opsi Pengembang dan gulir ke bawah ke bagian Gambar dan temukan opsi Lebar terkecil.
  6. Tap Lebar terkecil untuk membuka pengaturan dan masukkan nilai baru. Nilai ini mewakili jumlah piksel per inci yang ingin Anda tetapkan sebagai DPI.
  7. Setelah memasukkan nilai baru, ketuk OK atau Terapkan untuk menyimpan perubahan.
Berita Terkait :  Keasyikan Main Pokemon Go, Pengemudi Tertabrak Pohon

Catatan: Sebelum mengubah DPI, pastikan kalian ingat nilai default atau dicatat agar tidak lupa. Selain itu, harap berhati-hati mengubah nilainya jangan terlalu besar atau terlalu kecil karena bisa menyebabkan ponsel menjadi error.

Menggunakan Aplikasi Easy DPI Changer

Aplikasi Easy DPI Changer

Biasanya ponsel model lama tidak memiliki fitur untuk mengubah DPI di pengaturan Opsi Pengembang. Jika ini yang Anda alami, silahkan menggunakan aplikasi pihak ketiga bernama Easy DPI Changer. Namun, Hp Oppo harus telah di root terlebih dahulu.

  1. Silahkan install aplikasi Easy DPI Changer di Play Store.
  2. Setelah itu jalankan aplikasi tersebut.
  3. Kemudian pada bagian Density, isi nilai yang Anda inginkan. Harap jangan isi terlalu besar atau kekecilan.
  4. Selanjutnya, tap Apply.
Berita Terkait :  Siap-siap jaringan 5G akan direalisasikan 5 tahun lagi

Terakhir, cek apakah tampilannya sudah berubah atau belum. Jika mengalami masalah, gunakan opsi reset yang ada di aplikasi tersebut untuk mengembalikan nilai default.

Resiko Mengubah DPI

Perlu diingat kalau mengubah DPI di Hp dapat menyebabkan beberapa aplikasi menampilkan tampilan yang berantakan atau tidak berfungsi dengan baik. Jadi, disarankan untuk menguji perubahan dan menyesuaikan DPI kembali ke nilai default jika mengalami masalah.

Selain itu, tidak semua game dapat dioptimalkan untuk perubahan DPI. Dalam beberapa kasus, mengubah DPI dapat mengakibatkan masalah tampilan atau masalah lain yang memengaruhi permainan.

Demikianlah panduan cara mengubah DPI Hp Oppo baik itu tanpa root ataupun menggunakan aplikasi pihak ketiga. BabatPost.com harap, tutorial ini dapat berguna buat kalian yang ingin melicinkan bermain game FF ataupun meningkatkan performa ponsel.

 

Jangan Lewatkan berita lainnya hanya di Babatpost.com dengan cara Follow BabatPost di Google News

Related posts