babatpost.com – Buat kamu yang ada rencana untuk bisa membeli Realme GT 3 dengan harga resmi pasar Indonesia nampakna harus bersabar terlebih dahulu.
Realme GT 3 telah diperkenalkan pada ajang MWC 2023, smartphone ini hadir dengan fitur andalan pengisian daya 240W. Hadir untuk pasar global, HP Realme ini pun dipastikan akan meluncur di Indonesia. Namun untuk sekarang, Realme belum bisa memberikan waktu pasti kapan smartphone ini akan tersedia di pasar Tanah Air.
“Kemungkinan akan membutuhkan waktu dua hingga tiga bulan ke depan untuk meluncur di Indonesia, tapi untuk waktu pastinya masih harus menunggu informasi lebih lanjut,” tutur Chase menjelaskan.
Selain jadwal peluncuran, varian Realme GT 3 yang akan dibawa ke Indonesia juga masih belum dapat dipastikan. Menurut Chase, keputusan untuk menghadirkan varian mana yang akan dirilis di Indonesia akan dibuat berdasarkan permintaan konsumen.
Perlu diketahui, Realme GT 3 hadir dengan layar OLED seluas 6,74 inci. Layar ini didukung resolusi 1,5K dan refresh rate hingga 144Hz dan screen-to-body ratio 93,69 persen.
Untuk dapur pacu, smartphone ini menggunakan chipset Snapdragon 8 Plus Gen 1 yang dipadukan RAM jenis LPDDR 5X dan UFS 3.1. Saat diperkenalkan di pasar global, ada lima varian memori yang ditawarkan Realme sebagai berikut :
- RAM 8GB/ROM 128GB
- RAM 12GB/ROM 256GB
- RAM 16GB/ROM 256GB
- RAM 16GB/ROM 512GB
- RAM 16GB/ROM 1TB
Realme GT 3 didukung tiga kamera utama, yakni kamera 50MP dengan sensor Sony IMX890, lensa ultrawide 8MP, dan lensa mikroskop 2MP. Sementara kebutuhan selfie diserahkan pada kamera depan 16MP.
Seperti yang disebutkan di atas, sektor daya menjadi salah satu andalan di HP Android Realme GT 3. Perangkat ini memiliki kapasitas daya 4.600mAh dan kemampuan fast charging 240W SuperVOOC.