Keren, Lazada Rilis Chatbot AI LISA Untuk Melayani Penjual Jawab Chat Pembeli

Chatbot AI LISA

Chatbot AI LISA resmi digunakan oleh layanan E-commerce Lazada guna mempermudah seller atau penjual yang memanfaatkan platform tersebut.

Menurut perusahaan, saat ini semakin banyak pelanggan yang bertanya ke penjual melalui chat, dan tidak jarang membuat penjual merasa kewalahan.

Read More

Maka dari itu, chatbot AI LISA atau Lazada IM Shop Assistant, dirilis untuk mudahkan penjual berinteraksi dengan para pelanggan, membantu performa toko, dan memberikan pengalaman pelanggan yang memuaskan.

Berita Terkait :  Cara Menghilangkan Suara di Video Tercepat dan Termudah

Ferry Kusnowo, Direktur Eksekutif dan Chief Customer Officer Lazada Indonesia melalui siaran persnya menyebut, membangun sebuah toko online memiliki banyak tantangan.

“Layanan pelanggan menjadi salah satu faktor yang menentukan kinerja sebuah toko online, dan kami paham bukan hal yang mudah untuk melayani pelanggan dengan cepat,” ujarnya, dikutip Kamis (3/8/2023).

“Fitur LISA ada untuk membantu penjual memberikan layanan terbaik bagi pelanggan sembari memastikan kelancaran pemenuhan pesanan,” ujarnya.

Hafiz Anugrah Marsya, pemilik toko online Senzamor Kids di Lazada mengaku, dia seringkali menerima chat pelanggan di luar jam operasional, atau saat sibuk dengan pesanan yang masuk.

Berita Terkait :  Daftar Aplikasi Android Terbaik Untuk Mengatasi Insomnia

“Ada saja chat yang masuk saat kita sedang repot mengemas pesanan yang akan dikirim, bahkan ada juga yang chat ke kita saat sudah malam sekali. Mungkin mereka baru punya waktu untuk scrolling barang yang dicari,” kata Hafiz.

Ia menyebut, toko pun mengusahakan untuk segera membalas chat, mengingat ini juga mempengaruhi performa usahanya di platform e-commerce ini.

Related posts