Aria Ditenagai oleh Mesin Composer AI Milik Opera Untuk pengguna Windows, Linux, dan MacOS

Opera One

Kecerdasan buatan (AI) kini juga mulai diaplikasikan pada mesin pencari dan aplikasi browsing yang diberi nama Opera One dengan AI bernama Aria.

Melansir Antara seperti dikutip dari laporan The Verge, Aria ditenagai oleh mesin Composer AI milik Opera yang terhubung dengan model ChatGPT besutan OpenAI. Setelah menjalani tahap uji coba pada bulan Mei, Opera One kini bisa diunduh oleh para pengguna Windows, Linux, dan macOS.

Read More

Untuk menggunakan fitur Aria, pengguna harus memiliki akun Opera terlebih dahulu. Setelah memiliki akun, pengguna dapat memulai percakapan dengan Aria dengan memilih ikon yang terletak pada bagian kiri layar.

Sebelumnya Microsoft telah terlebih dahulu memperkenalkan fitur chatbot berbasis AI pada peramban Microsoft Edge. Sekilas chatbot AI pada Opera One dan Edge memiliki fitur yang serupa. Namun Aria pada Opera One masih memiliki beberapa kekurangan dibandingkan chatbot Edge.

Adapun kekurangannya antara lain tidak memiliki fitur pintasan untuk menentukan gaya percakapan ketika menanyakan informasi serta pintasan untuk mengatur gaya penulisan, format, dan panjang teks yang ingin dihasilkan sehingga fitur tersebut hanya bisa diakses secara manual.

Selain Aria, Opera One juga menghadirkan fitur baru lainnya yaitu Tab Islands yang dapat mengelompokkan tab sesuai keinginan dengan lebih mudah dan praktis.

Related posts