Oppo Rilis Oppo Pad Air Warna Ungu dan Memori 128GB

Oppo Pad Air

Oppo kembali merilis produk baru dengan design  warna berbeda dengan produk Oppo sebelumnya. Oppo meluncurkan Pad Air dengan warna baru lebih segar dan memori lebih besar.

warna ungu merupakan warna baru Oppo Pad Air yang baru saja diperkenalkan oleh Oppo.Tablet ini hadir dengan konfigurasi RAM 4GB dan memori internal 128GB.

Read More
Berita Terkait :  Rencana Oppo Usung Kamera Periskop di Smartphone

Harga Oppo Pad Air baru dengan varian warna ungu ini adalah Rp 4.499.000. Oppo membuka masa pemesanan tablet ini mulai 9 hingga 15 Juni 2023 di Oppo Online Store lewat website dan aplikasi, berbagai situs e-commerce, dan toko ritel resmi Oppo.

Pada masa pemesanan ini, konsumen akan mendapatkan keuntungan berupa smart cover senilai Rp 399.000 selama persediaan masih ada. Meski hadir dengan warna baru, spesifikasi tablet ini masih sama dengan yang diperkenalkan sebelumnya.

Berita Terkait :  Oppo Baru Rilis Smartphone Dual Kamera di Tahun 2017

Tablet Oppo ini memiliki layar berukuran 10.36 dengan resolusi 2K (2000×1200 piksel). Untuk mendukung kebutuhan multimedia, Oppo menanamkan empat buat speaker yang didukung teknologi Dolby Atmos untuk menghasilkan suara lebih detail.

Performa tablet ini didukung chipset Snapdragon 680 dan hanya hadir dengan pilihan konektivitas Wi-Fi saja, sehingga tidak menawarkan kemampuan jaringan seluler. Soal kemampuan fotografi, tablet ini menggunakan satu buah kamera belakang 8MP dan selfie 5MP.

Oppo Pad Air menjalankan ColorOS 12 yang didesain khusus untuk pemakaian dengan tablet. Guna mendukung performanya, Oppo membenamkan baterai berkapasitas 7.100mAh dengan pengisian daya 18W.

Related posts