Ngeri, Acer Predator Triton 16 Laptop Gaming yang Memakai Prosesor Intel Generasi ke-13 dan Nvidia RTX 4070

Acer Predator Triton 16

Acer kembali ingin merebut pasar Laptop Gaming di Indonesia dari pesaingnya dengan merilis Acer Predator Triton 16 memakai Prosesor Intel Generasi ke-13 dan Nvidia RTX 4070

Kombinasi Intel Core i9 gen 13 yang punya turbo boost hingga 5,4 GHz dan Nvidia RTX 4070 tersebut juga dilengkapi dengan RAM DDR5 hingga 32 GB, cocok untuk main game berat ataupun bekerja keras untuk tugas berat, misalnya mengolah video.

Read More
Berita Terkait :  Laptop Premium Ramah Lingkungan Lenovo ThinkPad Z13 dan Z16 Resmi Dirilis

Prosesor Core i9 gen 13 yang dipakai ini menggunakan arsitektur hybrid core dengan kecepatan boost maksimal 5,4GHz.

Untuk mendinginkan komponen kelas berat tersebut, Acer menggunakan sistem pendinginan canggih seperti kipas ganda 3D AeroBlade Gen 5, Vortex Flow, dan juga pasta pendingin liquid metal untuk CPU. Sistem pendingin ini dibutuhkan karena bodi Triton 16 terbilang tipis, hanya 19,9 mm.

RTX 4070 yang dipakai adalah versi Max-Q, dilengkapi DLSS 3, sementara RAM DDR5-nya berkapasitas hingga 32GB dan SSD PCIe hingga 2TB. Layarnya berukuran 16 inch dengan resolusi WQXGA (2.560 x 1.600 pixel) bertipe IPS, tingkat kecerahan maksimal 500 nits dan refresh rate 240Hz.

Berita Terkait :  Lenovo Buktikan Sebagai Pemimpin HPC Global

Layarnya juga mendukung color gamut DCI-P3 100%, dan Nvidia Advanced Optimus serta Nvidia G-Sync agar bisa tersinkronisasi dengan GPU-nya.

Untuk mengatur pencahayaan RGB di keyboard, ada PredatorSense, yang juga berguna untuk berbagai pengaturan lain pada laptop gaming ini. Sistem operasinya adalah Windows 11 dan termasuk langganan Xbox Game Pass Ultimate selama satu bulan.

Fitur konektivitasnya ada Intel Killer DoubleShot Pro yang mendukung WiFi 6E, serta berbagai port, seperti 2 USB 3.2 gen 2, HDMI 2.1, USB-C dengan Thunterbolt 4, serta slot microSD. Oh ya, untuk keamanan biometrik Windows Hello, ada sensor sidik jari.

Related posts