Buat kamu yang memiliki iPhone atau iPad kamu wajib mengetahui cara mengaktifkan Lost Mode jika iPhone atau iPad Hilang untuk membantumu melacak keberadaan iPhone atau iPad berada.
Lost Mode merupakan fitur yang memungkinkan pengguna mengunci smartphone iPad, perangkat Apple, dan iPhone hilang, baik itu karena dicuri atau lupa di mana menaruhnya.
- Fitur Lost Mode membantu pengguna melindungi informasi pribadi. Fitur ini juga membantu melacak lokasi perangkat pengguna. Jadi, ketika Lost Mode diaktifkan, akan ada beberapa hal berikut yang terjadi:
- Perangkat akan terkunci dan butuh passcode untuk membuka kuncinya.
- Lockscreen perangkat akan menampilkan sebuah pesan dengan informasi kontak pemilik. Hal ini membuat seseorang yang menemukan perangkat hilang itu untuk bisa berkontak dengan si pemilik perangkat.
- Perangkat Apple lain akan melacak lokasi iPhone yang hilang itu dan akan menerima notifikasi saat lokasi diperbarui.
- Apple Pay dan layanan-layanan lain akan berhenti bekerja di perangkat yang hilang, sebagai pencegahan keamanan.
- Activation Lock akan diaktifkan, mencegah siapa pun menghapus atau mengaktifkan kembali perangkat tanpa Apple ID dan kata sandi pemilik sah.
Cara Mengaktifkan Lost Mode Jika iPhone
Ada dua cara mengaktifkan Lost Mode, pertama menggunakan aplikasi Find My di perangkat Apple lainnya atau melalui iCloud.com di web browser.
Menggunakan aplikasi Find My
- Buka aplikasi Find My di perangkat Apple lain seperti iPhone, iPad, atau Mac.
- Masuk ke tab Perangkat di bagian bawah layar
- Temukan lokasi dan pilih perangkat hilang atau dicuri dari daftar
- Tarik ke atas atau klik tombol info untuk menemukan opsi tambahan
- Ketuk Aktifkan di bawah “Mark as Lost.”
- Ikuti prompt di layar untuk mengatur passcode (jika diperlukan), untuk memasukkan nomor telepon kontak dan mengkustomisasi pesan yang akan ditampilkan di lock screen perangkat yang hilang.
- Ketuk Aktifkan Lost Mode untuk perangkat yang hilang.
Menggunakan iCloud.com
- Kunjungi icloud.com di web browser pada sebuah komputer atau perangkat lain
- Signin dengan Apple ID dan passwordnya
- Klik ikon Find iPhone
- Klik All Devices atau seluruh perangkat di bagian paling atas layar dan pilih perangkat hilang atau dicuri di daftar
- Klik Lost Mode dan ikuti instruksi di layar untuk mengaktifkan passcode. Masukkan sebuah nomor telepon kontak dan atur pesan yang akan muncul di lock screen perangkat yang hilang.