Harga Resmi Monitor Gaming Samsung Odyssey OLED G8 di Indonesia

Monitor Gaming Samsung Odyssey OLED G8

babatpost.com – Samsung tidak hanya fokus pada pasar Smartphone saja tetapi saat ini juga mulai merambah Monitor Gaming dengan merilis Monitor Gaming Samsung Odyssey OLED G8 di Indonesia.

Ini merupakan monitor gaming OLED pertama dari Samsung, yang hadir dalam ukuran bentang layar 34 inci dan mengusung desain ultratipis.

Read More

“Samsung menghadirkan monitor gaming Odyssey OLED G8 yang menyajikanpengalaman gaming berkecepatan tinggi dan imersif,” kata Ivan Adiwibowo, Monitor Product Marketing Manager, Samsung Electronics Indonesia, mengutip siaran pers, Senin (27/2/2023).

Monitor gaming ini juga membawa teknologi Quantum Dot, serta disertai beberapa fitur gaming premium, termasuk response time 0,03 ms dan refresh rate 175Hz.

“Dengan tampilan visual luar biasa dari layar OLED dan fitur gaming premium seperti response time hingga 0,03 ms dan refresh rate 175Hz, serta AMD Freesync Premium Pro, perangkat ini siap menjadi senjata andalan para penikmat game,” kata Ivan.

Pada bagian tertipisnya, Odyssey OLED G8 berukuran 3,9 mm, serta dibalut bingkai metal yang ramping.

Monitorgaming ini beresolusi WQHD (3.440 x 1.440), memiliki rasio aspek 21:9 dengan volume warna 100 persen dan color gamut DCI-99,3 persen. Ini ditingkatkan lagi dengan rasio kontras 1.000.000:1, disertai kurvatur layar 1800R.

Monitor OLED ini juga memiliki sertifikasi VESA Display HDR 400 True Black, untuk memastikan konten tampak jelas dan hidup dengan reproduksi warna dan kontras yang akurat.

Teknologi lain yang disematkan di monitor Samsung ini adalah AMD FreeSync Premium Pro untuk memastikan gameplay berjalan mulus.

Related posts