babatpost.com – Meski Samsung tidak merubah secara tampilan umum dari seri Samsung Galaxy S23 tetapi untuk sisi kamera untuk Samsung Galaxy S23 Plus ada perubahan yang cukup menonjol jika kamu perhatikan secara seksama dibandingkan dengan pengahulunnya.
Pada Galaxy S22 dan S22 Plus, Samsung menerapkan konsep Contour-Cut. Desain ini pertama kali diperkenalkan pada 2021 pada Galaxy S20.
Desain Contour-Cut membuat kamera menyatu dengan penampangnya. Karena begitu ikonik banyak pengguna yang menyukainya.
Mengejutkannya, Samsung menghilangkan tampilan tersebut di Galaxy S23 dan S23 Plus. Raksasa teknologi asal Korea Selatan ini punya alasannya.
“Banyak pengguna menyukai tampilan bagian kamera Galaxy S22 Ultra. Sehingga kini kami terapkan di Galaxy S23 dan S23 Plus,” ungkap Elvira Anggraeni, Product Marketing Manager Samsung Mobile eXPerience, SEIN.
Harga serta Spesifikasi Galaxy S23 dan S23 Plus
Galaxy S23 dan S23 Plus punya layar Dynamic AMOLED 2X dengan resolusi Full HD+, ukurannya masing-masing 6,1 inch dan 6,6 inch. Keduanya mendapatkan dukungan refresh rate adaptif 48-120Hz, sama seperti pendahulunya.
Namun Samsung S23 dan S23 Plus kini mendapatkan kecerahan hingga 1.750 nits. Ada juga dukungan Vision Booster dan perlindungan Gorilla Glass Victus 2.
Galaxy S23 dan S23 Plus ditenagai Snapdragon 8 Gen 2 for Galaxy yang memiliki clock hingga 3,36 GHz . Angak tersebut lebih tinggi dari kecepatan clock Snapdragon 8 Gen 2 sebesar 3,2 GHz yang digunakan di smartphone lain.
Agar menghindari panas berlebih, sistem pendingin vapor chamber diberikan pada ponsel ini. Baterai S23 Plus punya kapasitas 4.700 mAh dengan dukungan fast charging 45W. Sementara S23 punya baterai 3.900 mAh dengan pengisian cepat 25W.
Baik S23 dan S23 Plus punya tiga kamera di belakang. Komposisinya terdiri kamera utama 50 megapiksel berfitur Dual Pixel dan OIS, lensa Ultra Wide 12 megapiksel dengan bidang pandang 120 derajat, dan lensa Telefoto 10 megapiksel dengan zoom optik 3x dan OIS.
Samsung memberikan S23 dan S23 Plus kamera depan Dual Pixel 12 megapiksel baru dengan AI object aware engine dan mendukung perekaman video 8K. Ada pula teknologi VDIS yang meminimalkan getaran, sehingga pengguna mendapatkan hasil rekaman yang halus dan tajam bahkan saat pengguna sedang bergerak.
Melengkapi semua itu, Galaxy S23 dan S23 Plus punya fingerprint ultrasonic di layar. Tidak kalah penting sudah mengantongi IP68 yang artinya tahan debu dan air.
Samsung Galaxy S23 dan S23 Plus hadir dalam warna Phantom Black, Green, Cream, dan Lavender. Ada warna Graphite dan Lime eksklusif