Anker Rilis Powerbank Edisi Khusus One Piece

anker one piece

babatpost.com – Buat kamu pecinta serial kartun One Piece maka kamu bisa membeli produk terbaru dari Anker yang mengeluarkan rilis Powerbank edisi khusus One Piece

Ridwan Hidayat, Country Manager Anker Indonesia, menerangkan lewat PowerCore edisi spesial One Piece,pihaknya ingin menegaskan bahwa produk-produk Anker cocok dinikmati kelompok umur yang lebih muda.

Read More

“Power Core Redux ini desainnya bakal bikin kita makin pede,” ujarnya.

Berita Terkait :  Vivo Luncurkan Y53s 5G, Punya Refresh Rate 90Hz dan Snapdragon 480

Tak hanya tampilan yang menarik, Anker PowerCore Redux ini juga membawa berbagai fitur, termasuk dalam hal keamanan dan keselamatan. Dimensi produk ini relatif kecil dan bobotnya tak sampai 200 gram, sehingga nyaman dibawa-bawa.

Berbagai perangkat pun bisa diisi secara bersamaan berkat tersedianya dua port, yakni USB-C 22,5W dan USB-A 12W. Anker PowerCore Redux membawa baterai berkapasitas 10.000mAh untuk menunjang aktivitas pengguna.

Pengguna bisa mengisi daya Apple iPhone 12 sebanyak 2.5 kali atau 2 kali untuk Huawei P40. Jika daya PowerCore Redux telah habis, gunakan kabel USB-C ke USB-C dengan adaptor ber-output minimal 18W untuk dapat mengisinya hingga penuh selama 3 jam saja.

Berita Terkait :  Dyson Sukses Merilis 360 Vis Nav Robot Vacuum

Soal keamanan, PowerCore Redux dibekali fitur Advanced Temperature Control, Overcharge Protection serta Short-Circuit Protection yang dikenal sebagai MultiProtect. Fitur penunjang lain Power Delivery yang dapat mengisi daya dengan tegangan yang lebih tinggi dan mendukung pengisian dua arah.

Adapula PowerIQ akan memaksimalkan daya sesuai kebutuhan perangkat yang diisi. Misalnya pengguna mengisi daya TWS yang hanya membutuhkan input daya kecil di satu port, sementara di saat bersamaan mengisi daya ponsel yang memiliki fitur pengisian cepat (fast charging), maka secara otomatis keluaran daya akan dioptimalkan untuk mengisi smartphone.

Berita Terkait :  Oppo Baru Rilis Smartphone Dual Kamera di Tahun 2017

Anker PowerCore Redux One Piece Special Edition ini tersedia dalam dua varian karakter dan warna yang berbeda. Adai Luffy dengan kelir hitam serta Chopper dengan warna merah muda nan manis yang cocok untuk kaum hawa.

Anker menjual PowerCore Redux One Piece Special Edition di Tokopedia dan Shopee dengan banderol Rp1.299.000. Anker memberikan diskon sebesar 55% selama masa promo sehingga harganya menjadi Rp 587.000, plus garansi 18 bulan.

Related posts