Carlo Ancelotti Dinominasikan Sebagai Pengganti Tite di Timnas Brasil

Carlo Ancelotti

babatpost.com – Secara mengejutkan Timnas Brasil gagal melaju ke Final Piala Dunia di Qatar ddan setelah gagal di Piala Dunia 2022, Pelatih Tite mundur dari jabatannya. Timnas Brasil pun kini mencari pelatih baru.

Beberapa nama pun sudah dikaitkan dengan Selecao. Salah satunya adalah Carlo Ancelotti.

Read More
Berita Terkait :  Ban Kapten Lionel Messi Mampu Bawa Argentina Lolos ke Semifinal

Padahal Brasil sudah lama sekali tak menggunakan jasa pelatih asing. Mereka terakhir menggunakan pelatih dari luar negeri pada tahun 1965 silam.

Penunjukan Carlo Ancelotti sendiri mendapatkan dukungan dari legenda besar Brasil, Ronaldo. Ia mengatakan sekarang sudah waktunya Samba mencari suasana baru dengan mengandalkan pelatih asing macam Ancelotti atau Jose Mourinho.

“Ada banyak nama luar biasa yang akan memberikan banyak manfaat. Ancelotti, Abel, dari Palmeiras, Mourinho, dari Roma Mereka adalah nama-nama luar biasa,” cetus Ronaldo, via Goal.

Berita Terkait :  Chelsea Kubur Mimpi Manchester United untuk Perburuan Diogo Costa

“Semuanya memiliki kontrak. Saya tidak tahu apa yang akan dilakukan CBF, tapi pendapat saya adalah bahwa itu akan mendukung nama asing,” seru Ronaldo.

Carlo Ancelotti akhirnya ditanya soal kabar yang mengaitkan dirinya dengan Timnas Brasil itu. Ia mengisyaratkan sekarang ini tak berminat menangani tim Samba.

Ancelotti mengatakan ia masih betah di Real Madrid. Apalagi banyak target yang ingin ia raih bersama anak-anak asuhnya itu.

“Melatih Brasil? Saya tidak tahu apa yang akan terjadi di masa depan, saya hidup di saat ini,” bukanya pada Radio Anch’io Sport.

Berita Terkait :  Richarlison Jadi Alternatif Real Madrid Apabila Gagal Datangkan Mbappe

“Saya lebih tua dan saya merasa baik di Madrid, kami masih memiliki banyak target untuk dicapai. Ada waktu untuk memikirkan masa depan. Saya memiliki kontrak yang berakhir pada 2024 dan jika Real Madrid tidak menyingkirkan saya, saya tidak akan pindah,” tegas Ancelotti.

Related posts