Wow! Stadion Piala Dunia 2022 Al-Thumama di Qatar Berbentuk Peci

Al-Thumama

babatpost.com – Pemerintah Qatar nampaknya tidak mau memberikan kesan yang tidak istimewa dengan di buatkannya desain stadiun unik berbebentuk Peci untuk gelaran Piala Dunia 2022 dengan nama Al-Thumama yang diklaim akan membuat kesan yang sangat berkesan bagi seluruh pemain, suporter dan official.

Total ada delapan Stadion Piala Dunia 2022 antara lain yaitu Lusail Iconic Stadion, Education City Stadion Al Rayyan, Al Bayt Stadion, Ahmad Bin Ali Stadion, Khalifa International Stadion, Al Janoub Stadion, Stadion 974, dan Al Thumama Stadion Doha.

Berita Terkait :  Gawat! Timnas Prancis Dikabarkan Tengah Diserang virus flu 'Camel'

Delapan stadion Piala Dunia 2022 di Qatar memiliki kemegahan dan keunikannya masing-masing. Salah satu yang Stadion Piala Dunia 2022 yang terunik adalah Stadion Al-Thumama, Doha.

Stadion Al-Thumama mulai dibangun sejak 2017 dan bisa dibilang istimewa dalam proses pembangunannya, karena memang dipersiapkan sebagai Piala Dunia 2022. Stadion ini baru diresmikan pada Oktober 2021 dengan menggelar pertandingan debutnya Final Emir Cup 2021 dan FIFA Arab Cup 2021.

Hingga kini, Stadion Al-Thumama sudah digunakan untuk menggelar enam pertandingan, termasuk semifinal Arab Cup 2021 antara Qatar melawan Aljazair.

Related posts