Grup WhatsApp Dikabarkan Akan Bisa Tampung hingga 1.024 Orang

Grup WhatsApp

Babatpost.com – Buat kamu yang memiliki Grup WhatsApp tetapi hanya bisa menampung hingga 512 orang saja maka kamu bisa sedikit bergembira karena WhatsApp dikabarkan akan melakukan update sistem yang mana Grup WhatsApp akan bisa menampung hingga 1.024 Orang.

Aplikasi pengiriman pesan (WhatsApp) ini tengah menguji coba fitur peluasan kapasitas anggota grup hingga 1.024 orang ke beberapa orang tertentu.

Kehadiran fitur baru WhatsApp ini hanya berselang empat bulan dari beta sebelumnya. Pada Juni 2022, WABetaInfo membocorkan fitur perluasan kapasitas WhatsApp Group menjadi 512 orang.

Berita Terkait :  Sekarang Kamu bisa Membuat Status Whatsapp dengan Suara Loh

WhatsApp memang terbilang sangat rajin memperkenalkan sejumlah fitur baru ke dalam aplikasi olah pesan milik mereka. Kini, perusahaan disebut-sebut sedang uji coba fitur lain khususnya bagi pengguna akun bisnis.

Fitur WhatsApp Premium Bakal Diluncurkan?

Kehadiran fitur WhatsApp Premium ini memang ditujukan bagi pengguna dengan akun bisnis dan untuk mendukung kegitan mereka.

Adapun fitur yang dimaksud, antara lain berkomunikasi dengan kustomer menjadi lebih efisien dan beberapa peningkatan opsi untuk menyambungkan dua perangkat.

Berita Terkait :  5 Cara Untuk Meninggalkan BBM Channel Palsu

Minggu ini, WhatsApp akhirnya merilis paket berlangganan bagi pemilik akun bisnis tertentu yang menginstal versi beta terbaru versi Android dan iOS.

Akan tetapi, paket ini opsional dan jika tidak dibutuhkan, pengguna tidak perlu membayar untuk langganan.

“WhatsApp Premium adalah paket premium opsional yang tersedia untuk akun bisnis tertentu dengan cara mengakses menu Settings di aplikasi,”

“Jika ada menu baru bernama ‘WhatsApp Premium’, artinya akun bisnis pengguna sudah memenuhi syarat untuk berlangganan paket tersebut.”

Berita Terkait :  Cara Menambah Ke Sorotan Tanpa Story Instagram

Jika bergabung dengan WhatsApp Premium, pengguna dapat berhenti berlangganan paket kapan saja dari App Store atau Play Store dan Anda dapat memanfaatkan langganan premium hingga akhir periode penagihan.

WhatsApp Premium telah dirilis ke beberapa akun bisnis di negara tertentu. Karena diluncurkan ke bisnis tertentu di negara tertentu, jangan heran jika Anda tidak melihat fitur baru WhatsApp ini dalam menu Settings atau Pengaturan.

Related posts