Pedro Acosta memimpin FP2 Moto2 Prancis. Namun, ia belum bisa melengserkan Somkiat Chantra dari hasil kombinasi sementara.
Saat sesi berjalan selama 15 menit, catatan waktu 1 menit 36,108 detik yang dibukukan oleh Somkiat Chantra di FP1 belum terkalahkan. Padahal beberapa rider sudah ada yang turun melakukan flying lap.
Alih-alih melihat pemuncak klasifikasi latihan bebas baru, justru malah kecelakaan yang lebih dulu mewarnai FP2 kali ini.
Sam Lowes kehilangan kendali motornya dan mengalami lowside di Tikungan 13. Beruntung dirinya bisa langsung bangkit, meski sempat tergelincir ke gravel.
Tak lama berselang, giliran Alonso Lopez, mengalami hal serupa. Pembalap yang baru saja ditunjuk Speed Up menggantikan Romano Fenati itu tersungkur di Tikungan 11.
Jelang tujuh menit tersisa, belum ada yang bisa melengserkan Chantra dari puncak combined practice session. Pedro Acosta hanya menduduki posisi ketiga dengan torehan 1 menit 36,281 detik.
Sisa empat setengah menit, Aron Canet kembali menderita insiden yang cukup serius. Yellow flag dikibarkan di sektor 2 lintasan karena kecelakaan yang dialami rider asal Spanyol itu.
Sebelumnya dalam FP1, Canet mengalami insiden ketika bersenggolan dengan Celestino Vietti di di Tikungan 8. Tetapi, tidak ada tindakan lebih lanjut yang diambil Race Direction.
Pada periode yang sama saat Canet terjatuh, Augusto Fernandez turun ke lintasan, mencoba menaklukkan catatan waktu Chantra yang sudah bertahan sejak FP1.
Hasilnya pun mengesankan. Fernandez berhasil memperbaiki waktunya menjadi 1 menit 36,030 detik, sekaligus menjadi rekor lap baru di Sirkuit Bugatti untuk kelas Moto2.
Sayang rider Red Bull KTM Ajo ini harus menelan pil pahit, lantaran catatan waktunya dinilai tidak sah, karena dibukukan pada saat yellow flag dikibarkan.
Yellow flag ini merupakan dampak dari insiden Canet yang terjadi sesaat sebelum Fernandez memperbaiki waktu gemilangnya itu.
Alhasil, dalam hasil kombinasi sementara, Chantra tetap menjadi yang tercepat. Sementara Pedro Acosta menjadi yang terbaik pada FP2 Moto2 Prancis, dengan waktu 1 menit 36,166 detik.
Hasil FP2 Moto2 Prancis: