Hasil FP1 Moto3 Portugal: Daniel Holgado Pimpin Sesi Penuh Crash

Rookie Red Bull KTM Ajo, Daniel Holgado, memuncaki latihan bebas pertama kelas Moto3 yang berlangsung dalam kondisi basah di Sirkuit Algarve, Portimao, Jumat (22/4/2022).

Para pembalap muda disambut guyuran hujan intensitas ringan untuk memulai akhir pekan Grand Prix Portugal. Namun, trek yang licin benar-benar menyulitkan laju mereka saat berupaya menemukan ritme dan kecepatana.

Setidaknya ada 12 nama yang mengalami insiden kecelakaan. Beruntung, semuanya lolos dari cedera serius. Di antaranya melibatkan Sergio Garcia, Ryusei Yamanaka, Xavier Artigas, Carlos Tatay, hingga Adrian Fernandez.

Meski lintasan begitu tricky, Holgado mampu mengatasinya dengan baik. Sejak pertengahan sesi, Spaniard merebut posisi teratas dari Tatay — setelah membubuhkan catatan waktu terbaik 2 menit 04,539 detik.

Holgado kemudian memperbaiki waktu lap miliknya menjadi 2 menit 02,658 detik jelang menit-menit akhir FP1. Praktis, torehannya itu sudah cukup mengamankannya bertengger sebagai pembalap yang paling kencang.

Rival terdekatnya adalah Lorenzo Fellon. Akan tetapi, lap time yang dicetak rider Prancis ini terpaut 0,610 detik. Sedangkan tiga besar dilengkapi Andrea Migno yang mengungguli Izan Guevara dan David Salvador.

Performa impresif diperlihatkan debutan Taiyo Furusato. Belum pernah menjajal trek Portimao, ditambah absen pada tes pramusim, pembalap Honda Team Asia itu berhasil mengamankan urutan keenam, unggul atas Ayumu Sasaki.

Yamanaka menuntaskan latihan bebas pertama di poosisi kedelapan, diikuti rookie Scott Ogden yang membawa VisionTrack Honda ke tempat kesembilan. Sementara urutan ke-10 dihuni Riccardo Rossi.

Wakil tunggal Indonesia, Mario Suryo Aji, sebenarnya menjalani FP1 secara meyakinkan. Langsung tampil menekan sejak awal, Super Mario juga tampak solid kinerjanya. Sayang, kinerjanya mengendur seiring berjalannya sesi.

Kendati sempat mengisi posisi kedua, bahkan bertahan cukup lama dalam 10 besar, Mario akhirnya harus puas berada di urutan ke-14. Catatan waktu terbaiknya adalah 2 menit 04,191 detik atau terpaut 1,5 detik dari Holgado.

Raihan mengecewakan turut dicetak Dennis Foggia. Sang pemuncak klasemen hanya mampu menempati tempat ke-17. Begitu pula halnya Garcia, yang setelah crash jadi kesulitan untuk meningkatkan lap time.

Lalu, pembalap pengganti Syarifuddin Azman — menggantikan Alberto Surra di Snipers Team — merampungkan latihan bebas pertama dengan torehan posisi ke-22. Pemuda Malaysia ini lebih lambat 2,8 detik.

Hasil FP1 Moto3 Portugal:

Related posts