Saleem Soal Kondisi Daood Debu: Kakinya Membelah

Saleem Soal Kondisi Daood Debu: Kakinya Membelah

BabatPost.com – Daood Abdullah atau akrab disapa Daood Debu harus menerima kenyataan pahit. Dia mengalami patah pada bagian pergelangan kaki, usai mengalami kecelakaan mobil di Jawa Timur, tadi malam. Muhammad Saleem selaku kakak intensif menjalin komunikasi dengan Daood sejak tadi malam sampai hari ini.

Menurut Saleem, tadi dia menjalin komunikasi melalui video call dengan Daood sebelum adiknya masuk ke ruang operasi, di salah satu rumah sakit di Jawa Timur. Adiknya lagi lagi mengabari kalau kakinya telah patah.

Read More

“Saya barusan sebelum kalian datang video call, tapi mereka end call karena mau dioperasi. Daood cerita langsung, dia bilang kakinya membelah ya di sini, di mata kaki,” kata Saleem saat ditemui di bilangan Tebet Jakarta Selatan Senin (18/4).

Berita Terkait :  Ayu Thalia Minta Polisi Hentikan Laporan Anak Ahok

Lebih lanjut diungkapkan Saleem, berdasarkan keterangan dokter yang diterimanya, kondisi kaki dari drummer grup musik religi, Debu, itu sudah hancur dan harus diperbaiki melalui prosedur medis.

Meskipun kondisi kakinya cukup parah, Daood Debu masih tetap memperlihatkan ekspresi ceria. Setidaknya ketika melakukan video call dengan Saleem, Daood masih bisa tertawa.

“Saya bisa agak tenang, saya lihat dia masih ceria. Maksudnya, dia orangnya lucu. Kakinya begitu tapi masih ketawa,” jelasnya.

Saleem meminta masyarakat ikut mendoakan Daood Debu supaya proses operasi yang sedang dijalani ini berhasil. Sehingga nantinya dia bisa sembuh dan kembali normal seperti semula.

Berita Terkait :  Artis yang Mirip Suzy Miss A ini Akui Telah Melakukan Operasi Plastik

“Saya minta doanya semoga adik saya yang harus mengalami hal seperti ini, saya mohon doanya agar lebih baik, bisa jalan lagi,” kata Saleem.

Diketahui, Mobil Toyota Vellfire bernopol L 1055 DL yang ditumpangi rombongan Daood Debu dikabarkan menabrak truk yang ada di depannya tadi malam. Akibat kejadiaan ini, mobil tersebut mengalami kerusakan pada bagian depan. Kecelakaan terjadi di KM 837.200 Tol Pasuruan- Probolinggo (Paspro), Probolinggo, Jawa Timur, Senin (18/4) sekitar pukul 00.10 WIB.

Berita Terkait :  Wow Foto Ardie Bakrie Rangkul Mesra Dua Cewek Cantik Ini Tersebar Di Internet

Dua orang dinyatakan meninggal dunia dalam kecelakaan tersebut. Keduanya masing masing bernama Firdaus dan Al Haddad Amal Sheikh Aidaros. Mereka berkebangsaan Malaysia.

“Yang meninggal dunia suami istri, masih kerabat Datuk Malaysia,” kata Iptu Sudirman, Kepala Unit Patroli Jalan Raya (PJR) Jatim 4 Probolinggo, kepada wartawan.

Selain itu, ada ada empat orang mengalami luka. Dua diantaranya mengalami luka ringan yaitu Jamilah Binti Abdul Qadir dan sopir, Miarto.Sementara dua orang lainnya dikabarkan mengalamj luka yang cukup parah, Daood Abdullah dan Umar, warga Pondok Labu, Cilandak, Jakarta Selatan.

Related posts