BabatPost.com-Teka-teki mengenai sosok yang akan menakhodai Persija Jakarta musim depan segera terjawab. Presiden Persija Mohamad Prapanca mengklaim sudah ada deal dengan calon pelatih tim ibu kota itu. Pengumuman resminya hanya tinggal menunggu waktu.
Saat ini Persija hanya tinggal merampungkan legalitas sang pelatih anyar. Jika segala dokumen yang dibutuhkan sudah rampung, sosok pelatih anyar akan langsung diumumkan ke publik. ”Dalam kurun waktu seminggu ke depan akan kami umumkan,” ucap Prapanca.
Ada dua nama yang sebelumnya disebut-sebut bakal menukangi Persija, yaitu mantan pelatih Bhayangkara FC Paul Munster dan eks juru taktik Hanoi FC Park Choong-kyun. Namun, Prapanca enggan menanggapi rumor-rumor itu. ”Nanti dilihat saja,” ujarnya.
Pria yang juga pengusaha tersebut menambahkan, pelatih baru akan langsung bekerja membentuk skuad musim depan. Pembentukan skuad musim depan dilakukan melalui dua tahap.
Pertama, memilih siapa saja pemain-pemain musim lalu yang dilepas dan dipertahankan. Kedua, mendatangkan pemain anyar.
”Kami sudah memberikan materi pemain-pemain musim lalu. Termasuk pemain asing. Kalau memang pelatih masih memerlukan tenaganya, akan kami perpanjang,” terang alumnus STIE Perbanas tersebut.
Terkait pemain baru, sejauh ini Macan Kemayoran (julukan Persija) sudah mendatangkan tiga nama.
Mereka adalah mantan pemain Persikabo 1973 Firza Andika (bek kiri), eks penggawa Arema FC Hanif Sjahbandi (gelandang), dan Hansamu Yama Pranata (bek tengah yang musim lalu berseragam Bhayangkara FC).
Prapanca menerangkan, perekrutan pemain baru belum berhenti pada tiga nama itu. ”Rencananya, secara keseluruhan akan ada sembilan pemain baru yang didatangkan. Artinya, setelah Firza, Hanif, dan Hansamu, masih ada enam pemain lagi yang akan datang,” jelas dia.