BabatPost.com-Striker asal Kroasia Marko Simic tidak lagi menjadi pilihan utama Persija Jakarta di era kepelatihan Sudirman. Sudirman lebih sering memberikan kepercayaan kepada Taufik Hidayat untuk menempati posisi ujung tombak.
Bahkan, kalau Taufik sedang under perform, posisi striker tengah diberikan kepada Irfan Jauhari yang notabene penyerang sayap. Bukan Simic.
Terpinggirkannya posisi Simic di Macan Kemayoran –julukan Persija– menjadi celah yang coba dimaksimalkan beberapa klub pesaing. Salah satunya tim promosi Persis Solo.
Bos Persis Kaesang Pangarep mengaku sudah bertemu mantan pemain Melaka United tersebut. ”Ya, sudah bertemu Simic. Tapi masih kami lihat dulu, masih ada waktu. Kami masih melihat siapa saja pemain asing yang akan direkrut,” ungkap putra Presiden Joko Widodo itu (29/3).
Kaesang mengaku tertarik dengan performa Simic. Dia adalah salah seorang pemain asing tersukses di Liga 1. ”Simic pemain bagus. Saya cuma bisa bilang itu,” ucap Kaesang.
Persis bisa saja mendatangkan Simic. Yaitu, sebagai pemain pinjaman atau dengan menebus sisa kontraknya di Persija.
Gabriel Budi, agen Marko Simic, menjelaskan, pemainnya tersebut masih terikat kontrak dengan Persija sampai akhir musim Liga 1 2023. Karena masih ada kontrak, Gabriel memastikan Simic tetap memprioritaskan Persija.
”Segala kabar yang beredar mengenai ketertarikan Persis dengan Simic itu kan rumor. Simic masih ada kontrak di Persija. Kami menghormati itu,” ujar Gabriel.