Naik Pangkat, Gelandang Persebaya Pasti Absen di Laga Terakhir

Naik Pangkat, Gelandang Persebaya Pasti Absen di Laga Terakhir

BabatPost.com-Gelandang Persebaya M. Alwi Slamat ’’menghilang’’. Dia tidak tampak saat skuad Persebaya Surabaya menjalani sesi latihan di Lapangan Munggu, Denpasar, kemarin pagi. Padahal, pemain 25 tahun itu sedang dalam kondisi fit.

Ke mana? Ternyata Alwi saat ini berada di Jakarta. Tenang, bukan untuk negosiasi dengan klub lain. Lalu, apa yang dia lakukan di ibu kota?

Read More
Berita Terkait :  Senang Persija Diundang, Aji Santoso Harap Jakmania Bisa ke Surabaya

’’Alwi sudah meminta izin kepada tim pelatih untuk ke Jakarta karena ada upacara kenaikan pangkat,’’ ungkap pelatih Persebaya Aji Santoso kepada Jawa Pos. Alwi merupakan anggota TNI. Dia bertugas di Kostrad sejak 2017.

Nah, momen itu membuat Alwi harus meninggalkan tim lebih cepat. Bahkan, dia belum tentu bisa kembali dalam waktu dekat.

’’Untuk laga terakhir melawan Borneo FC, saya pastikan Alwi tidak bisa tampil,’’ tambah Aji.

Pihak manajemen sama sekali tidak mempermasalahkan. Pihaknya malah mendukung penuh Alwi yang kini menerima kenaikan pangkat.

Berita Terkait :  Hasil dan Klasemen Liga 1 hari Ini 8 Juli 2017, Persija vs Persipura skor akhir 1-1

Sekretaris Tim Persebaya Ram Surahman cukup senang dengan kabar itu. Dia menjelaskan, Alwi yang saat ini berpangkat serda (sersan dua) akan baik jabatan menjadi sertu (sersan satu).

’’Kami berharap Alwi bisa menjadi prajurit yang taat kepada negara. Mampu membela negara dengan sepenuh hati,’’ ucap Ram kepada Jawa Pos.

Pria asal Benjeng, Gresik, tersebut senang memiliki pemain yang juga merupakan prajurit TNI. Dengan begitu, Alwi absen dalam dua laga beruntun.

Sebelumnya, dia menepi akibat akumulasi kartu saat Persebaya menang 3-0 atas Bali United (25/3). Posisinya di lini tengah mungkin akan diisi Rachmat ’’Rian’’ Irianto.

Berita Terkait :  Setiap Tim Boleh Didukung Maksimal 100 Orang

Beruntung, absennya Alwi dibarengi dengan kabar baik. Bek kiri Reva Adi Utama sudah pulih dari cedera engkel. Dia bahkan sudah ikut sesi minigame dalam latihan kemarin.

Related posts