BabatPost.com-Putra Delta Sidoarjo (PDS) atau yang sebelumnya memakai nama Putra Jombang berhasil melaju ke final Liga 3 2021–2022 setelah berhasil menang telak 6-1 atas Mataram Utama di Stadion Gelora Delta, Sidoarjo, kemarin (27/3).
Striker andalan Putra Jombang Adam Malik jadi bintang. Tiga gol berhasil dilesakkannya.
Masing-masing pada menit ke-25, 74, dan 90+1. Tiga gol lainnya dicetak oleh Aldy Satria pada menit ke-4, Ferry Aman Saragih (31’), dan Wisal El-Burji (66’). Sedangkan satu gol Mataram Utama dicetak oleh Muhammad Ridhwan pada menit ke-41.
Pelatih Putra Jombang Jamal Yastro mengaku tidak pernah berpikir anak asuhnya akan menang telak. Dia hanya meminta untuk fokus bermain dan memberikan segalanya demi Jawa Timur.
’’Tapi ternyata motivasi pemain luar biasa. Mereka benar-benar ingin pasti kami bisa ke final,’’ ujarnya.
Jamal mengaku senang bisa melaju ke final. Bisa mewujudkan apa yang ditargetkan manajemen kepadanya. ’’Kami juga ingin jadi juara demi Jawa Timur juga,’’ harapnya.
Nah, dia mengingatkan anak asuhnya agar tidak larut dalam kemenangan kemarin. Mulai hari ini, timnya akan langsung persiapan untuk laga final pada 30 Maret melawan Karo United yang dalam semifinal pertama menang atas PSDS Deli Serdang.
’’Rayakan secukupnya dulu. Nanti ketika jadi juara, baru senang,’’ bebernya.
Sementara itu, asisten pelatih Mataram Utama Ananto Nurhani mengatakan, gol cepat dari lawan membuat mental pemainnya drop. Fokus dan konsentrasi pun hilang. ’’Kami tidak bisa bermain lepas,’’ ucapnya.