Jika Menang, Bali United Cuma Butuh 1 Seri di 2 Laga Sisa untuk Juara

Jika Menang, Bali United Cuma Butuh 1 Seri di 2 Laga Sisa untuk Juara

BabatPost.com-Hanya butuh empat poin bagi Bali United untuk memastikan gelar juara BRI Liga 1 2021–2022. Nah, tiga poin di antaranya akan dikejar kala menghadapi Madura United di Stadion Kompyang Sujana, Denpasar, malam nanti (siaran langsung Indosiar pukul 20.30 WIB).

Laskar Sape Kerrap –julukan Madura United– memang berada dalam tren positif. Di laga pemungkas, mereka menang 3-1 atas Persija Jakarta (17/3). Tapi, hal itu tampaknya tidak akan menjadi masalah bagi Bali United.

Read More

Sebab, skuad Serdadu Tridatu –julukan Bali United– berada dalam kondisi yang lebih fit. Madura United punya waktu tiga hari recovery, sedangkan Bali United enam hari. Belum lagi motivasi Serdadu Tridatu juga tinggi.

Berita Terkait :  Ada Tawaran Lain yang Lebih Besar, Tapi Saya Pilih Tetap di Persebaya

Itu terjadi setelah kompetitornya dalam berebut gelar juara, Persib Bandung, hanya bermain imbang 1-1 kontra Persebaya Surabaya (19/3). Hasil itu membuat Bali United sudah berada di ambang gelar juara.

”Tentu hasil imbang Persib membuat kami lebih senang. Kalau kami bisa memenangi laga kali ini, jarak poin di klasemen akan semakin jauh,” kata pelatih Bali United Stefano ”Teco” Cugurra. Jika menang, Bali United unggul lima poin atas Persib.

Praktis, mereka hanya butuh tambahan satu poin di dua pertandingan tersisa untuk menjadi juara meskipun Persib berhasil memenangi dua laga sisanya. Sebab, Bali United unggul head-to-head atas Persib.

Meski begitu, Teco tidak mau anak asuhnya jemawa. Sebab, gelar belum digenggam. ”Yang paling penting adalah kami fokus dengan permainan tim sendiri. Kami harus maksimal,” jelas pelatih asal Brasil tersebut.

Teco meminta pemainnya waspada. Sebab, Madura United cukup ganas menjelang pertandingan berakhir. Dalam tiga laga terakhir, Laskar Sape Kerrap mencetak empat gol di 10 menit pemungkas. Tentu saja Teco tidak mau anak asuhnya kehilangan fokus di ujung pertandingan.

Berita Terkait :  Dua Tim yang Kerap Tampil Inkonsisten akan Berduel Sore Ini

”Kami pastikan semua harus bekerja keras sejak peluit pertandingan dibunyikan. Kami tidak hanya fokus pada 20 menit akhir. Tapi kerja keras dari awal sampai akhir,” terang mantan pelatih Persija Jakarta itu.

Kiper Nadeo Argawinata juga tidak mau timnya lengah. Dia meminta rekan setimnya untuk melakukan yang terbaik. ”Kami siap menang sekaligus untuk mempertahankan gelar juara,” kata kiper asli Kediri itu.

Pelatih Madura United Fabio Lefundes tahu Bali United bakal memberikan tekanan hebat. ”Karena mereka punya peluang juara yang cukup besar. Makanya, saya tahu laga tidak akan berjalan mudah,” jelas pelatih asal Brasil itu.

Namun, fakta tersebut tidak menciutkan nyali Madura United. Justru sebaliknya, skuad Laskar Sape Kerrap kian terbakar. ”Motivasi kami untuk menang sangat tinggi,” tegas Lefundes.

Berita Terkait :  Bhayangkara Kalah, Cuma Bali United dan Persib yang Punya Kans Juara

Kemenangan akan membuat Madura United kian aman di posisi 10 besar. Sekaligus bisa mengganjal laju perburuan gelar juara. Gelandang Renan Silva yang belum pulih benar bahkan mengaku siap tampil.

”Semua orang tahu kondisi saya belum 100 persen. Tapi, saya punya semangat besar untuk bantu tim. Saya selalu ingin meraih hasil terbaik di dalam lapangan,” kata pemain yang sebelumnya dibekap cedera bahu tersebut.

Lefundes berharap anak asuhnya tampil disiplin. Terutama di lini belakang. Dalam tiga laga terakhir, Madura United kebobolan enam gol. Padahal, Bali United memiliki Ilija Spasojevic yang merupakan top scorer sementara dengan 21 gol.

”Saya tahu Spaso adalah pemain yang sangat berbahaya. Tapi, saya tidak mau fokus ke dia saja. Karena saya anggap semua pemain Bali United patut diwaspadai,” ujar Lefundes.

Related posts