Pikiran Pemain Barito Langsung Plong karena Bertemu Keluarga

Pikiran Pemain Barito Langsung Plong karena Bertemu Keluarga

BabatPost.com-Tekanan yang dirasakan pemain Barito Putera cukup besar. Sebab, tim berjuluk Laskar Antasari itu masih terancam terdegradasi. Mereka hanya berada satu setrip di atas zona merah.

Di tengah kondisi itu, manajemen memberikan kelonggaran. Mereka mengizinkan keluarga pemain untuk datang ke Bali sejak pekan lalu. Hal itu disambut baik oleh para pemain. Sebab, kedatangan keluarga mampu membunuh kerinduan yang selama ini dirasakan.

Read More
Berita Terkait :  Belasan Pemain Laporkan Treatment Aneh Dokter Gadungan Eks Timnas

Wakil kapten Bayu Pradana merasakan langsung dampaknya. Saat ini dia bisa berkumpul dengan istri dan dua anaknya. Pikirannya langsung plong.

”Itu (bertemu keluarga) menjadi refreshing terbaik bagi saya. Bukan hanya saya ya, keluarga pemain lain juga datang ke Bali,” kata Bayu.

Mendapat dukungan langsung dari keluarga membuat Bayu makin semangat. ”Jelas bisa berkumpul dengan keluarga jadi motivasi tersendiri bagi saya untuk mempersembahkan yang terbaik,” ujarnya.

Selain itu, Bayu kini semakin betah meskipun ada larangan keluar hotel. ”Karena berkumpul dengan keluarga membuat mobilitas kami untuk keluar langsung berkurang. Malah bagus kan, apalagi masih dalam kondisi pandemi seperti ini,” kata mantan pemain Mitra Kukar tersebut.

Berita Terkait :  Lanjutan Liga 1 Digelar di Bali, Tujuannya untuk Gairahkan Pariwisata

Kedatangan keluarga itu berada dalam momen yang sangat tepat. Sebab, Barito Putera sedang krisis. Pemain membutuhkan suntikan moral yang luar biasa. Karena itu, dengan kehadiran keluarga, Bayu berharap semua rekannya mampu memberikan yang terbaik.

”Semua pemain sadar tim ini (Barito Putera) sangat membutuhkan poin tambahan,” tegas pemain kelahiran Salatiga tersebut.

Apalagi, Bayu tahu Persebaya Surabaya bukan lawan ecek-ecek. Belum lagi Green Force –julukan Persebaya– juga membutuhkan poin maksimal untuk menghidupkan asa juara.

Berita Terkait :  Hasil dan Klasemen Liga 1 17 Juni 2017 : Arema vs Bali United skor akhir 2-0

”Tapi, semua pemain sudah sepakat untuk bekerja keras demi menjauhkan Barito Putera dari ancaman degradasi,” terang pemain 30 tahun itu.

Related posts