Timnas U-19 Terbang ke Korea, Bagian dari Persiapan Hadapi Piala Dunia

Timnas U-19 Terbang ke Korea, Bagian dari Persiapan Hadapi Piala Dunia

BabatPost.com-PSSI menyatakan bahwa tim nasional U-19 akan menjalani sembilan laga uji coba di Korea Selatan. Ini adalah satu bagian dari persiapan menuju Piala Dunia U-20 2023.

“Kami berharap para pemain bisa meningkatkan performa di sana,” ujar Ketua Umum PSSI Mochamad Iriawan dalam pelepasan timnas U-19 ke Korea Selatan, di Jakarta, Jumat (11/3).

Read More
Berita Terkait :  Timnas U-23 Jalani Pemusatan Latihan di Bali

Iriawan menyebut bahwa salah satu lawan Indonesia di Negeri Ginseng adalah timnas U-19 setempat. Tim itu juga diproyeksikan bertanding di Piala Dunia U-20.

Lawan yang tangguh diharapkan bisa memberikan pengalaman bertanding skuad asuhan pelatih Shin Tae-yong. Selain itu, timnas U-19 menghadapi beberapa tim muda klub serta kesebelasan universitas.

Terkait lokasi, sebanyak satu pertandingan persahabatan akan digelar di Yeongdeok dan delapan lainnya di Daegu. PSSI menyebut ada kemungkinan timnas U-19 akan melewati satu laga tambahan yang akan ditentukan kemudian.

Berita Terkait :  Hasil dan Klasemen Liga 1 hari ini 13 Juli 2017: Persiba 2-2 PSM, Bhayangkara 2-1 MU

Ada 34 pemain yang dibawa ke Korea Selatan. Namun, 32 di antaranya berangkat terlebih dahulu pada Jumat (11/2). Sisanya, termasuk gelandang Persebaya Marselino Ferdinan, bakal menyusul kemudian.

“Kami menunggu perkembangan Marselino di Persebaya yang masih memiliki kans untuk menjuarai Liga 1 Indonesia 2022. Namun, kami berharap Marselino bisa bergabung di Korsel mulai 27 Maret 2022,” tutur Iriawan.

Sembilan Laga Uji Coba Timnas U-19 di Korea Selatan:

1. Pada 22 Maret 2022, melawan tim Universitas Yeungnam di Yeongdeok.
2. Pada 25 Maret 2022, melawan timnas U-19 Korea Selatan.
3. Pada 27 Maret 2022, melawan tim Universitas Daegu.
4. Pada 29 Maret 2022, melawan timnas U-19 Korea Selatan.
5. Pada 5 April 2022, melawan tim U-18 Gimcheon.
6. Pada 6 April 2022, melawan tim U-18 Pohang.
7. Pada 7 April 2022, melawan tim U-18 Daegu.
8. Pada 9 April 2022, melawan Pohang.
9. Pada 13 April 2022, melawan Daegu FC.

Related posts