Suga BTS Berdonasi Rp 1,2 M untuk Rayakan Ultah

Jawapos TV

BabatPost.com – Kebakaran hutan yang terjadi di pesisir timur Korea pada Jumat (4/3) menggugah para selebriti setempat untuk mengulurkan tangan. Salah satunya Suga, member boyband BTS. Suga mendonasikan KRW 100 juta (Rp 1,2 miliar) kepada para korban yang terdampak insiden tersebut. Sumbangan itu diberikan dalam rangka perayaan ulang tahunnya Rabu (9/3).

’’Aku harap donasiku akan digunakan warga yang menderita akibat kebakaran hutan,’’ kata Suga, seperti dilansir dari Soompi. Donasi itu disalurkan melalui Hope Bridge Association dari National Disaster Relief.

Read More
Berita Terkait :  Berkah! Arief Muhammad ingin beri modal ke tukang bangunan yang viral

Kim Jung-hee selaku sekretaris umum Hope Bridge Association pun berterima kasih kepada rapper yang juga dikenal dengan nama Agust D itu.

’’Dengan hati yang hangat, Suga, seorang member dari artis global BTS, dan fansnya, kami akan melakukan yang terbaik untuk mendukung korban kebakaran hutan sehingga mereka bisa bangkit lagi,’’ ujar Jung-hee, dilansir dari Soompi.

Selain Suga, banyak selebriti yang melakukan aksi serupa. Misalnya, IU yang menyumbangkan KRW 100 juta melalui Hope Bridge Association. Uang itu akan digunakan untuk membangun rumah sementara bagi korban yang rumahnya habis dilalap api dan tidak punya tempat tinggal lain.

Berita Terkait :  Ramalan heboh Mbak You: Politik 2021 panas, ada tanda-tanda ganti presiden - Viral & Trending

Sementara itu, Hyeri, member girlband Girl’s Day, menyumbangkan KRW 50 juta. Dia berpesan agar donasinya digunakan untuk membantu petugas pemadam kebakaran dan anak-anak dari keluarga berpenghasilan rendah.

Kebakaran tersebut dimulai dari sebuah gunung di dekat kota tepi laut Uljin, Provinsi Gyeongsang Utara. Api menyebar hingga Kota Samcheok di Provinsi Gangwon, lalu mencapai kota pesisir timur seperti Donghae dan Gangneung.

Related posts