BabatPost.com– Persebaya Surabaya sedang dirundung masalah. Selain banyak pemain yang terpapar Covid-19, Green Force baru saja menelan kekalahan oleh Persipura Jayapura (6/2).
Persebaya juga harus kehilangan head coach Aji Santoso. Pria asal Malang itu tidak bisa mendampingi tim sejak beberapa hari terakhir karena terpapar Covid-19.
Meski begitu, mental para pemain tidak terpengaruh. Hal tersebut dikatakan asisten pelatih Persebaya Mustaqim. Dia menyatakan bahwa Rachmat Irianto dkk sudah melupakan kekalahan oleh Persipura dan berbagai masalah yang dihadapi tim saat ini.
Bahkan, kemarin (7/2) Persebaya tetap menggelar latihan. Dengan sisa pemain yang ada tentunya. ’’Ya, kami tetap latihan, recovery training. Anak-anak tidak ada masalah,’’ katanya.
Mental pemain yang tetap fight untuk pertandingan selanjutnya itu tidak terlepas dari apresiasi yang diberikan Aji. Walau menjalani karantina, Mustaqim mengungkapkan bahwa Aji menitipkan pesan kepadanya untuk disampaikan kepada pemain.
Pesan yang isinya bangga atas apa yang sudah ditunjukkan pemain di lapangan. ’’Dia salut. Pemain-pemain muda menunjukkan permainan yang bagus. Khususnya di babak pertama,’’ bebernya.
Mustaqim menambahkan, soal komunikasi dengan Aji, sejauh ini tidak ada masalah. Komunikasi dilakukan via WhatsApp. ’’Ya, soal program latihan dan segala macamnya, tidak ada masalah,’’ terangnya.
Sementara itu, kepada Jawa Pos kemarin, Aji Santoso menyatakan bahwa kondisinya baik-baik saja. Dia tetap memantau tim meski harus menjalani isolasi. ’’Komunikasi tentu terus saya lakukan dengan Coach Mustaqim, Coach Benny (van Breukelen), dan Coach Ali (Muhammad Alimudin),’’ paparnya.