Joan Mir Klaim Suzuki Siap Hadapi Persaingan MotoGP 2022

Pembalap Suzuki, Joan Mir, mengatakan GSX-RR hampir siap menyambut musim baru MotoGP 2022 setelah tes pertama di Sepang.
Oleh: Lewis Duncan Co-author: Oriol Puigdemont Diterjemahkan oleh: Muhamad Fadli Ramadan , Reporter 8 Feb 2022 02.35

Peraih titel MotoGP 2020 Joan Mir kesulitan untuk mempertahankan gelar tahun lalu dengan motor yang tertinggal jauh dari pabrikan lainnya.

Mir hanya mampu finis ketiga dalam klasemen akhir, dengan mengumpulkan enam podium, tanpa kemenangan.

Sepanjang tes pramusim pertama di Sirkuit Internasional Sepang, Malaysia, pada akhir pekan lalu, reaksi dari Mir dan rekan setimnya, Alex Rins, tentang motor 2022 sangat positif.

Mir menempati posisi ke-12 dalam hasil keseluruhan, karena sulit meningkatkan catatan waktu dengan kondisi hujan pada Minggu (6/2/2022) sore.

Berita Terkait :  Joan Mir Sebut Balapan Mandalika Penting bagi Suzuki

Kedua pembalap Suzuki merasa kecepatan tertinggi sudah mengalami peningkatan, tetapi mereka mengatakan masih ada pekerjaan yang perlu mereka lakukan di Indonesia, meski GSX-RR hampir siap bertarung.

“Ya, kami hampir selesai, kami senang. Kami meningkatkan kecepatan tertinggi (top speed) kami, sekarang kami masih berada di pertengahan, yang sangat, sangat penting,” kata Mir.

“Kami tahu bahwa kami memiliki motor balap yang cepat, tetapi selalu bertarung dengan Ducati dan pembalapnya dengan mesin yang kami miliki, sulit untuk menyalip.

“Itu adalah cerita yang sama di semua balapan, selalu sedikit sulit. Mendapatkan sedikit lebih banyak kekuatan adalah bantuan besar bagi saya, dan saya berharap dengan keunggulan ini kami jauh lebih baik.

Berita Terkait :  MotoGP Le Mans: Luca Marini: 'Sangat marah' dengan FIM Steward | Marc Marquez: 'Hanya saya yang pantas mendapat penalti' | Aleix: 'Mereka tidak ada lagi' | Marc Marquez: 'Hanya saya yang pantas mendapat penalti' | Aleix: 'Mereka tidak ada lagi'| | MotoGP

“Saya puas, meski saya tidak terlalu senang karena masih ada pekerjaan yang harus dilakukan. Tetapi semuanya baik, saya puas dengan semuanya. Saya dapat mengatakan bahwa saya bahagia.”

Joan Mir menegaskan mesin Suzuki yang dicobanya pada tes pramusim di Qatar tahun lalu sangat mirip dengan yang digunakannya pada musim sebelumnya. Itu terjadi karena tim tak dapat melakukan banyak perubahan akibat pandemi Covid-19.

Namun, untuk mesin 2022, pembalap asal Spanyol itu merasakan sesuatu yang berbeda dan meyakini dapat bersaing lebih baik musim ini.

Berita Terkait :  Klasemen MotoGP Terbaru 2015, Setelah Seri Race Motegi Jepang

“Karakternya masih sama, tapi saat berada di atas motor sendirian, Anda tidak merasakannya,” ujar Mir.

“Tetapi Anda bisa melihat perbedaannya pada data, ketika Anda mengikuti seseorang. Kami memiliki rpm lebih tinggi, saya tidak tahu bagaimana bisa.”

Joan Mir menuntut Suzuki untuk membangun motor yang lebih kuat tahun ini agar ia bisa bertarung lebih konsisten di barisan depan sebagai syarat perpanjangan kontraknya.

Namun, hingga balapan pertama dimulai sulit untuk mengetahui kekuatan pabrikan lain, mengingat mereka tak fokus mencari kecepatan saat tes pramusim.

Related posts