Deltras Diapit Dua Juara, Persida Tak Keder

Deltras Diapit Dua Juara, Persida Tak Keder

BabatPost.com-Drawing Liga 3 Nasional dihelat kemarin. Sebanyak 64 kontestan dibagi menjadi 16 grup. Setiap grup akan diambil dua tim teratas untuk lolos ke babak 32 besar. Deltras Sidoarjo boleh dibilang masuk grup sulit.

The Lobster –julukan Deltras– ada di grup K. Mereka akan bersua Tornado FC, Persmin Minahasa, dan Jambi United. Dua nama terakhir adalah juara di regional masing-masing. Persmin juara Liga 3 Sulut, sementara Jambi United adalah kampiun Liga 3 Jambi.

Read More

Pelatih Deltras Muhammad Zein ’’Mamak’’ Alhadad sangat waspada. ’’Setiap tim yang lolos ke zona nasional merupakan yang terbaik. Kami harus bekerja keras, step-by-step. Fokus kami adalah bagaimana membawa tim ini (Deltras) lolos ke babak 32 besar dulu,’’ katanya kepada Jawa Pos.

Namun, dia tahu kalau perjuangan untuk lolos ke 32 besar juga berat. Apalagi, jadwal sangat mepet.

Berita Terkait :  Jadwal Lengkap Siaran Langsung Liga 1 Pekan 32, 27 s/d 30 Oktober 2017 dan Klasemen Pekan ke-31

’’Kami akan bermain setiap tiga hari. Artinya, kami hanya memiliki waktu dua hari untuk istirahat. Tapi, saya yakin anak-anak siap. Karena itu (jadwal padat, Red) pernah kami lalui di babak awal Liga 3 Jatim,’’ ungkap Mamak.

Dia juga meminta anak asuhnya melupakan status tuan rumah. ’’Memang kami diuntungkan, tapi tidak banyak. Karena laga tidak bisa dihadiri penonton. Makanya, anak-anak harus kerja keras,’’ tegasnya.

Juara Liga 3 Jatim NZR Sumbersari optimistis menatap babak nasional. Meskipun, mereka berada satu grup bersama juara Liga 3 DKI Jakarta, Batavia FC. Sang pelatih Charis Yulianto tidak menampik kalau calon lawan yang dihadapi cukup berat.

Berita Terkait :  Timnas Indonesia Hajar Timor Leste 4-1, Shin Tae-yong Mengaku Tak Puas

’’Tapi, kami harus optimistis meskipun di grup kami persaingannya bakal lebih ketat,’’ jelasnya kepada Jawa Pos.

Selain Batavia FC, NZR Sumbersari akan menghadapi Farmel FC dan Serpong City FC.

Charis mengaku sudah mempersiapkan tim dengan matang. ’’Saya percaya kepada seluruh pemain. Saya selalu tekankan, tidak ada yang tidak mungkin dalam sepak bola. Tapi, semua butuh kerja keras dan semangat tinggi,’’ katanya.

Status tuan rumah jadi keuntungan. Nanti NZR Sumbersari bermain di Stadion Gajayana, Malang. ’’Sebagai tuan rumah, kami akan memaksimalkannya,’’ tambah Charis.

Tidak semua tim Jatim menjadi tuan rumah. Persida Sidoarjo malah harus bermain di Stadion Benteng, Tangerang. Mereka tergabung dalam grup B bersama Belitong FC, Persilobar Lombok Barat, dan Panipi Raya FC.

Berita Terkait :  The Lobster Mengetuk Pintu Langit

Pelatih Persida Istiko Hadi sama sekali tidak keder meski bermain jauh dari rumah. ’’Kekuatan kami ada di kekompakan tim. Kami akan maksimalkan itu,’’ katanya.

Cuma, Istiko masih buta dengan kekuatan dua tim lawan, yakni Persilobar dan Panipi Raya FC. ’’Kami tidak pernah bertemu dengan mereka. Saya juga benar-benar tidak tahu bagaimana kekuatan dua tim itu,’’ jelasnya kepada Jawa Pos.

Bagaimana dengan Belitong FC? Persida pernah menggelar uji coba kontra juara Liga 3 Bangka Belitung itu. Hasilnya, kedua tim bermain imbang 1-1. ’’Saat itu saya mencoba pemain, kalau dengan tim inti, saya yakin hasilnya akan berbeda,’’ tambah Istiko.

Related posts