Jorge Lorenzo Yakin Ducati Bisa Juara bersama Marc Marquez

Mantan pembalap MotoGP, Jorge Lorenzo, mengatakan Marc Marquez dan Ducati merupakan kombinasi bagus yang bisa menghasilkan gelar.

Lorenzo memprediksi MotoGP 2022 bakal berlangsung menarik dengan peningkatan yang dilakukan seluruh pembalap.

Pria asal Spanyol itu juga meyakini rider Repsol Honda Marc Marquez akan kembali meramaikan persaingan perebutan gelar, meski tak berada dalam kondisi terbaiknya.

Namun, Francesco Bagnaia (Ducati) dan Fabio Quartararo (Yamaha) adalah favoritnya untuk menjadi juara dunia, setelah apa yang diperlihatkan keduanya sepanjang musim lalu.

“Fabio dan Pecco (Bagnaia) akan menjadi favorit juara. Meski Fabio seorang juara bertahan, tapi Pecco memiliki peluang lebih besar tahun ini,” kata Lorenzo kepada Motosan.

“Dia merupakan seorang pembalap Ducati, yang mana bagi saya itu adalah motor terbaik untuk saat ini, tak diragukan lagi.”

Berita Terkait :  Australia WorldSBK: Alvaro Bautista: 'Saya terlalu tua untuk berjudi, salah satu balapan terbaik dalam karir saya' | Superbike Dunia

Bahkan, peraih tiga gelar MotoGP tersebut meyakini jika Marc Marquez bergabung dengan Ducati maka ada sesuatu besar akan terjadi.

“Saya pikir dengan apa yang ditunjukkan Ducati saat ini, bersama Marc atau Casey (Stoner), mereka bisa saja memenangi gelar lainnya,” ujar Lorenzo.

“Jika segalanya berjalan baik di masa depan, saya rasa mereka akan diperkuat oleh Pecco dan (Jorge) Martin.”

Melihat kondisi Marc Marquez yang berjuang untuk pulih dari cedera serius, Jorge Lorenzo berharap rekan senegaranya itu bisa kembali dalam bentuk terbaik.

Berita Terkait :  Enea Bastianini Sebut Balapan MotoGP Sangatlah Melelahkan

Namun, ia memprediksi peraih enam gelar MotoGP itu tak akan berkendara dengan cara yang sama untuk menghindari risiko cedera serupa terulang.

“Jika ada tipe karakter di mana rasa takut bekerja lebih besar, itu adalah karakter Marc, dia masih manusia biasa dan tidak ada yang suka melukai dirinya sendiri,” tuturnya.

“Tentu saja, dalam keadaan tertentu Anda lebih berhati-hati dari sebelumnya, tapi pasti itu akan mempengaruhi Anda dibandingkan pembalap lainnya.

“Pastinya, untuk kebaikan MotoGP, mari berharap secara fisik dia akan kembali menjadi dirinya yang dulu, dan saya tidak ragu dia akan memenangi kejuaraan dunia lagi.”

Berita Terkait :  Formula Satu sedang bernegosiasi dengan bos TV tentang produksi acara baru setelah Drive To Survive sukses.. tetapi ada perubahan

Honda telah menegaskan Marc Marquez tidak akan melewati balapan pertama MotoGP tahun ini karena kondisinya yang makin membaik.

Kendati begitu, masih ada kekhawatiran tentang penglihatan ganda pada salah satu matanya yang bisa mengacaukan rencana musim ini.

Related posts