Moeldoko tinjau budidaya tiram mutiara dan udang vaname di Morotai

Jakarta (BabatPost.com) – Kepala Staf Kepresidenan RI Moeldoko meninjau budidaya tiram mutiara dan udang vaname di Pulau Ngele-Ngele Besar, Kabupaten Pulau Morotai, Maluku Utara, saat kunjungan kerja ke kabupaten tersebut, 19-21 November 2021.

Read More

Berangkat dari Pelabuhan Daruba, Moeldoko bersama Bupati Pulau Morotai Beny Laos menggunakan kapal cepat menuju lokasi, demikian dalam keterangan tertulis yang diterima Antara, Minggu.

Berita Terkait :  Moeldoko pantau pembelajaran tatap muka terbatas di Sumba Timur NTT

Sesampainya di sana, mantan Panglima TNI itu langsung diajak berkeliling areal lokasi budidaya tiram mutiara dan udang vaname, yang dikembangkan oleh PT Morotai Marine Culture (MMC).

Tak hanya itu, Moeldoko juga diperkenankan memancing tiram mutiara dari kandang yang sudah dibudidayakan selama 2-3 tahun.

Moeldoko mengaku terkesan dengan pengembangan budidaya tiram mutiara dan udang vaname di pulau berjuluk mutiara di bibir pasifik Indonesia itu.

“Potensi ini luar biasa dan harus dikembangkan. Karena visi bapak Presiden ingin menjadikan Indonesia sebagai poros maritim dunia. Masa depan Indonesia ada di laut,” ujar Moeldoko.

Berita Terkait :  Perludem: Hindari tumpukan beban penyelenggaraan tahapan pemilihan

Ia menambahkan, Pulau Morotai diharapkan bisa menjadi penyangga perekonomian Indonesia Timur karena memiliki potensi kelautan dan perikanan yang kuat.

Budidaya tiram mutiara di Pulau Ngele-Ngele Besar yang dikelola oleh PT MMC, sudah berjalan sejak 2009. Sementara untuk udang vaname baru sejak 2018.

Meskipun tergolong baru namun ekspor mutiara dan udang vaname terus menunjukkan peningkatan.

Related posts