Hasil Race 1 WSBK Indonesia: Finis P2, Razgatlioglu Juara Dunia 2021

Jonathan Rea berhasil memenangi Race 1 WSBK Indonesia di Sirkuit Mandalika. Namun itu tidak cukup untuk menahan Toprak Razgatlioglu mengklaim gelar juara dunia musim ini.

Pembalap Kawasaki Racing Team Jonathan Rea memang mampu meraih kemenangan pada balapan pertama (Race 1) di Sirkuit Mandalika. Tetapi Toprak Razgatlioglu tetap keluar sebagai juara dunia.

Pasalnya, rider Pata Yamaha itu finis di posisi kedua. Hasil ini sudah cukup untuk Razgatlioglu untuk mengamankan gelar Kejuaraan Dunia Superbike (WSBK) 2021. Gap kedua pembalap kini 25 poin.

Meski masih ada Race 2, itu sudah tak berarti lagi karena Razgatlioglu lebih banyak memenangkan balapan dibandingkan Rea sepanjang musim ini dan Superpole Race tidak diperhitungkan.

Berita Terkait :  Scott Redding Akui Trek Mandalika Sulitkan Ducati

Sirkuit Mandalika pun menandai akhir dominasi Rea dalam WSBK sekaligus memunculkan era baru. Setelah enam musim beruntun (2015-2020) menjadi juara, statusnya diambil alih oleh pembalap muda Turki.

Bagi Razgatlioglu, ini sebuah pencapaian bersejarah. Ia pembalap Yamaha pertama yang menjuarai WSBK sejak Ben Spies pada 2009 dan rider Turki pertama meraih gelar dalam kejuaraan dunia itu.

Tetapi, Rea pun pantas mendapatkan kredit. Ia telah melakukan yang terbaik untuk menjaga kans juara. Hanya saja, Razgatlioglu juga tampil solid. Ini terbukti sepanjang race, di mana keduanya bersaing sengit untuk menang.

Berita Terkait :  Oli Bayliss: Prima Secara Fisik dan Mental Memudahkan Adaptasi

Tetapi setidaknya, rider Irlandia Utara itu mencatatkan sejarah sebagai peraih kemenangan perdana dalam WSBK Indonesia di trek anyar Sirkuit Mandalika, Lombok, Nusa Tenggara Barat (NTB).

Walaupun Race 1 sempat tertunda beberapa menit karena hujan dan jumlah lap dipangkas dari 21 menjadi 20, pertarungan sengit terjadi sejak putaran pertama. Rea memulai dengan baik.

Selepas start ia langsung memimpin balapan. Pada lap ketiga, Razgatlioglu mampu menyalip Rea menuju Tikungan 1. Sang juara bertahan kembali kehilangan posisi setelah dilewati Axel Bassani.

Masuk lap kelima giliran Razgatlioglu yang disalip Bassani. Namun Rea segera merespons dengan manuver agresif untuk kembali mengambil alih pimpinan. Toprak mengikuti di belakangnya.

Berita Terkait :  Razgatlioglu dan Rea Favorit, BMW dan Honda Sulit Ditebak

Lap kesembilan, Razgatlioglu memperlihatkan keahliannya melakukan late breaking untuk menyalip Rea, yang tak lama harus turun ke P3 setelah dilewati Scott Redding di sektor terakhir lap ke-11

Razgatlioglu melebar di Tikungan 15 lap ke-12. Putaran ke-16, Rea kembali memimpin usai menyalip Redding. Sejak itu, ia terus di depan hingga finis, sedangkan sang rival menyelesaikan di P2.

Sementara podium ketiga menjadi milik Redding. Rider Aruba.it Racing Ducati itu sempat mengacau dengan memimpin balapan. Namun ia harus mengakui keunggulan Rea dan Razgatlioglu.

Hasil Race 1 WSBK Indonesia 2021:

Related posts