Atletico Madrid mengincar servis Pierluigi Goliini sebagai pelapis Oblak

Berita Transfer: Juara bertahan La Liga, Atletico Madrid dikabarkan terjun ke bursa untuk mencari pelapis kiper utama Jan Oblak di musim panas ini dan salah satu yang dipertimbangkan oleh klub ibukota Spanyol tersebut adalah penjaga gawang Atalanta, Pierluigi Gollini.

Read More
Berita Terkait :  Prediksi Liga Spanyol, Real Betis vs Villarreal 5 April 2017

Diego Simeone kekurangan pelapis penjaga gawang utama, Jan Oblak menjelang musim 2021/22 setelah Alex Werner hengkang dari Atletico Madrid bulan lalu dan Ivo Grbic yang juga ingin pindah dari klub musim panas ini.

Apabila Grbic benar hengkang dari ibukota Spanyol, Simeone dipastikan tanpa kiper cadangan senior sebagai pelapis Oblak dan menurut kabar yang dilansir Diario AS, pelatih asal Argentina tersebut mengincar bintang Atalanta, Pierluigi Gollini untuk mengisi kekosongan tersebut.

Pemain internasional Italia tersebut bermain bergantian dengan Marco Sportiello dalam tim besutan Gian Piero Gasperini di musim lalu dan ia mungkin bisa tergoda dengan tantangan baru. Akan tetapi Simeone juga tidak bisa memberikan jaminan untuk sang kiper bisa bermain reguler bersama tim utama karena kuatnya posisi Oblak di Estadio Wanda Metropolitano.

Berita Terkait :  Atletico Madrid resmi mengumumkan perpanjangan kontrak Diego Simeone

Sementara itu Gollini telah bergabung dengan Orobici sejak lima tahun lalu pada awalnya sebagai pemain pinjaman dari klub Premier League, Aston Villa dan hingga saat ini telah menorehkan 112 penampilan di semua kompetisi.

Klub Serie A tersebut kemungkinan akan meminta mahar minimal 20 Juta Euro (sekitar Rp. 340 Miliar) untuk servis kiper 26 tahun tersebut dan Los Rojiblancos akan menghadapi pesaing kuat dari klub Premier League, Tottenham Hotspur yang sedang mencari penerus Hugo Lloris di musim panas ini.

Berita Terkait :  Prediksi Dan Data Fakta Atletico Madrid vs Eibar, 20 Januari 2017

Dapatkan update berita lainnya hanya di BabatPost.com, Jangan Lupa Follow BabatPost.com di Google News

Related posts