Ini Bocoran Spesifikasi Honor Magic 3

BabatPost.com – Honor dikabarkan bakal meluncurkan seri smartphone terbarunya yaitu Honor Magic 3 pada 12 Agustus mendatang. Kemudian sekarang, bocoran terbaru yang berasal dari DigitalChatStation telah mengungkap spesifikasi kunci berikut sekilas penampakkan desain belakang dari series Honor Magic 3 itu.

Menelaah dari bocoran gambar desain Honor Magic 3 itu, terlihat pengaturan quad-camera yang ditempatkan pada tengah bagian atas bagian belakang ponsel.

Read More
Berita Terkait :  Motorola XT1650 dengan SD835 Terlihat di Geekbench

Keterangan rahasia tersebut juga menyebutkan bahwa seri smartphone Magic 3 yang akan datang ini  dapat diberi nama kode Elizabeth. Nampaknya, ponsel ELZ-AN00, ELZ-AN10, dan ELZ-AN20 yang muncul di database platform sertifikasi TENAA itu merupakan milik keluarga Magic 3.

Bocoran tersebut juga mengklaim bahwa prototipe teknik Magic3 memiliki layar air terjun OLED 6,76 inci yang memiliki tepi sangat melengkung. Lebih lanjut, layar juga akan menampilkan potongan berbentuk pil, yang menunjukkan bahwa ia akan dilengkapi dengan kamera depan ganda. Resolusi 2772 x 1344 piksel diharapkan tersemat pada layar dari Honor Magic 3 ini.

Berita Terkait :  Smartphone 2020 1 Jutaan Masih Layak Dibeli di Tahun 2021

Kemudian, rumor lain juga mengatakan bahwa Honor Magic 3 akan menjadi smartphone pertama yang ditenagai chipset Snapdragon 888 Plus, yang merupakan versi overclock dari Snapdragon 888 SoC. Berbicara soal sektor daya, kemungkinan model standar dalam jajaran Magic 3 bakal dilengkapi dengan pengisi daya 66W, sedangkan model yang lebih tinggi dapat dilengkapi dengan pengisi daya 100W dan pengisi daya nirkabel 50W.

Dalam berita terkait, keterangan rahasia dari render desainer, yaitu Benjamin Geskin, melalui laman Twitternya, ia menunjukkan sebuah gambar yang didalamnya terlihat bahwa Honor Magic 3 ini bakal dilengkapi dengan kamera 48 megapiksel dengan sensor 1/1.5 inci, serta membawa dukungan atau zoom 100x.

Berita Terkait :  Inilah Fitur Samsung Galaxy S8

Terkait harga dan keunggulan lainnya yang bakal disuguhkan oleh Honor Magic 3 ini tentunya masih tersembunyi. Jadi, kita tunggu saja sampai waktu peluncuran tiba pada pekan depan.

Related posts