BabatPost.com – Fiorentina dilaporkan sangat serius ingin memboyong gelandang milik Inter Milan, Stefano Sensi yang cukup sering dilanda cedera selama memperkuat I Nerazzurri.
Didatangkan dari Sassuolo pada 2019 lalu dengan status pinjaman sebelum akhirnya dipermanenkan statusnya setahun kemudian, gelandang Stefano Sensi tidak bisa dibilang menikmati masa yang indah dengan I Nerazzurri. Sempat tampil sangat bagi pada awal kedatangannya, sang pemain harus rela berada lebih banyak di meja perawatan karena masalah cedera yang datang silih berganti.
Situasi tidak berubah banyak pada musim lalu, meskipun sang pemain sempat mendapatkan tempat di tim nasional Italia, tetapi akhirnya impiannya juga kandas karena kembali mengalami cedera. Kondisi sulit tersebut membuat I Nerazzurri memang mulai mempertimbangkan masa depan sang pemain, terlebih dengan kondisi keuangan klub yang kurang baik.
Meskipun sering mengalami cedera, Sensi ternyata tetap tidak kehabisan peminat karena menurut kabar dari Il Corriere dello Sport, Fiorentina tertarik untuk memboyong sang gelandang. Klub asal kota Florence tersebut dikabarkan ingin mendatangkan gelandang berusia 25-tahun itu dengan metode peminjaman beserta opsi untuk pembelian pada akhir dari masa pinjaman.
Setelah berhasil mendatangkan Nicolas Gonzales dari Stuttgart serta mendapatkan pelatih baru, Vincenzo Italiano, La Viola tampaknya kini mulai semakin aktif di bursa transfer. Sosok Sensi dinilai masih memiliki kualitas serta talenta untuk menjadi sosok penting di lini tengah dari Fiorentina yang memang terlihat kurang maksimal musim lalu.
Pelatih baru Inter sendiri, Simone Inzaghi dikabarkan tetap ingin mempertahankan Sensi, tetapi sang pemain memang tidak akan menjadi pilihan utama di lini tengah I Nerazzurri. Situasi tersebut memang berpotensi membuat mantan punggawa Sassuolo tersebut meminta untuk dilepas saja agar bisa mendapatkan kesempatan bermain secara reguler.
Manajemen I Nerazzurri sendiri kabarnya cukup terbuka untuk melepasnya, asal Fiorentina bersedia mengajukan penawaran pinjaman berbayar senilai Rp 51 Miliar beserta opsi pembelian sekitar Rp 206 Miliar. Jika memang La Viola bersedia membayar angka yang diminta, tampaknya perundingan untuk mendatangkan gelandang asal Italia itu tidak akan berjalan terlalu sulit.
Jangan Lewatkan berita lainnya hanya di Babatpost.com dengan cara Follow BabatPost di Google News