Berita MotoGP : Manajer Repsol Honda yaitu Alberto Puig mengaku sudah cukup puas dengan performa Marc Marquez di paruh pertama musim ini. Meskipun belum optimal, tetapi ia sadar bahwa comeback dari cedera lengan yang parah tidaklah mudah.
Setelah kembali membalap di MotoGP Portugal lalu, penampilan Marc Marquez memang tidak bisa dominan seperti dahulu lagi. Ia tampak kesulitan untuk bersaing kompetitif di papan atas. Banyak pihak kemudian menilai bahwa Marquez sudah habis dan tidak akan bisa menguasai persaingan di kelas premier lagi. Hal ini kemudian dapat tanggapan yang tegas dari Puig.
Ia merasa bahwa Marquez adalah pebalap yang hebat. Dengan cedera parah yang dialami tahun lalu, sudah tergolong hebat bagi Baby Alien untuk bisa balapan dan menunjukkan performa seperti sekarang ini. Puig ragu jika pebalap lain dapat melakukan hal yang sama hebatnya dengan Marquez.
“Itu adalah comeback sulit dan melebihi apa yang diperkirakan. Apa yang dia lakukan dengan kondisi fisiknya, saya rasa itu sudah fantastis dan luar biasa. Saya tidak mengatakan bahwa dia membalap dengan kondisi satu setengah tangan, tapi jujur dia masih belum berada dalam kondisi terbaiknya. Dengan kondisi tidak ideal itu, saya rasa hanya ada satu pebalap yang bisa tampil hebat. Dan satu-satunya orang itu adalah dia,” ucap Puig saat diwawancara oleh media setempat.
Dapatkan update berita lainnya hanya di BabatPost.com, Jangan Lupa Follow BabatPost.com di Google News