Aleix Espargaro Ragu Andrea Dovizioso Bisa Kompetitif Jadi Pebalap Aprilia

Berita MotoGP : Pebalap Aprilia Gresini yaitu Aleix Espargaro mulai ragu akan kapasitas yang dimiliki oleh Andrea Dovizioso. Ia tidak yakin Dovizioso bisa memenuhi ekspetasi apabila ditunjuk sebagai pebalap reguler MotoGP.

Read More
Berita Terkait :  Belum Kompetitif, Pol Espargaro Mengaku Masalahnya Bukan Pada Motor

Sudah menjadi rahasia umum jika Aprilia saat ini sedang mencari pebalap baru untuk menemani Aleix Espargaro. Salah satu nama yang gencar dirumorkan adalah Andrea Dovizioso. Apalagi, Dovizioso sudah dipinang menjadi pebalap uji coba beberapa bulan yang lalu. Manajemen Aprilia berusaha keras membujuk pebalap asal Italia itu agar mau menandatangani kontrak sebagai pebalap reguler.

Melihat performa Dovizioso yang belum kompetitif dalam beberapa uji coba, Espargaro ragu bahwa Dovi bisa berbicara banyak andai jadi tandemnya. Mengendarai motor Aprilia tidaklah semudah apa yang dibayangkan.

Berita Terkait :  MotoGP: Jorge Martin: 'Saya akan bertarung' Bagnaia - apakah ada divisi yang merayap di Ducati? | MotoGP

“Andrea Dovizioso telah menjalani beberapa uji coba dengan kami, namun sejauh ini ia belum terlalu kompetitif. Tampaknya ia memang tak mau balapan lagi. Rasanya sulit tak punya tandem yang cepat, terutama bagi saya. Itulah alasan saya tak pernah berhenti bekerja. Aprilia ingin saya menjalani beberapa uji coba pada musim panas dan pergi ke terowongan angin,” ucap Espargaro saat diwawancara oleh media setempat.

“Meski ini bisa membantu saya punya tandem yang lebih kuat atau bahkan menarik tim satelit. Pada pekan balap, Anda ingin melaju cepat. Tapi saat ada perangkat baru, saya lah yang harus menjajalnya karena tak ada yang lain. Atas alasan ini, sangatlah sulit mengembangkan motor,” pungkasnya sekali lagi.

Berita Terkait :  The Bend Pantas Menggelar MotoGP

Dapatkan update berita lainnya hanya di BabatPost.com, Jangan Lupa Follow BabatPost.com di Google News

Related posts