Bansos Tunai (BST) dan PKH Akan Cair, Berikut Cara Cek Penerimanya

Bansos Tunai (BST) dan PKH Akan Cair

BabatPost.com – Menteri Sosial Tri Rismaharini mengatakan penerima Bansos Tunai (BST) dan Program Keluarga Harapan (PKH) akan menerima tambahan beras sebanyak 10 kilogram. “BST dan PKH disalurkan masing-masing bagi 10 juta penerima plus menerima beras sebanyak 10 kg,” ujar Risma dalam keterangan tertulis, Rabu, 7 Juli 2021.

Beras sebanyak 10 kg akan disalurkan oleh Perum Bulog, mengingat jaringan Bulog terdapat di seluruh wilayah Indonesia. “Kami mengirimkan data penerima BST dan PKH ke Bulog dan mereka menyalurkan beras itu melalui jaringannya di seluruh Indonesia,” katanya.

Read More
Berita Terkait :  Marwah Diduga Terlibat Dalam Pembunuhan yang Dilakukan Dimas Kanjeng Taat Pribadi

Pembaruan data penerima BST di Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS) sudah selesai sejak akhir pekan lalu dan siap digunakan dalam penyaluran. Untuk penyaluran BST Bulan Mei-Juni sekaligus akan diterima oleh penerima sebanyak Rp 600 ribu ditambah dengan beras 10 kg dari Bulog.

Adapun penyaluran BST melalui PT Pos Indonesia, PKH akan disalurkan melalui Himpunan Bank-bank Negara (Himbara), serta beras melalui Perum Bulog.

Sebelumnya Risma menyampaikan Bansos segera dicairkan pada pekan ini sesuai instruksi Presiden seiring diterapkannya Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Darurat Jawa-Bali yang di mulai tanggal 3-20 Juli 2021.

Berita Terkait :  Bansos Kemensos (PKH) Cair Rp. 3jt Bulan Juni 2021

Berikut ini adalah cara untuk mengecek penerima Bansos Tunai tersebut.

1. Kunjungi laman cekbansos.kemensos.go.id

2. Masukkan Provinsi, Kabupaten, Kecamatan, dan Desa/Kelurahan

3. Masukkan nama PM (Penerima Manfaat) sesuai KTP

4. Ketikkan 8 huruf kode (dipisahkan spasi) yang tertera dalam kotak kode

5. Jika huruf kode kurang jelas, klik icon untuk mendapatkan huruf kode baru

6. Klik tombol ‘CARI DATA’

Related posts