Francesco Bagnaia Yakin Pebalap Ducati Bakal Jadi Juara Musim Ini

Berita MotoGP: Francesco Bagnaia mengaku yakin pebalap Ducati bakal menyabet gelar juara dunia musim 2021 karena selalu tampil mendominasi hampir di setiap seri balapan.

Read More

Para rider Ducati menjalani kiprah mereka di MotoGP 2021 dengan performa yang sangat memuaskan. Bahkan sejauh ini, ada tiga pebalap tim asal Italia itu yang tengah bersaing ketat untuk merebut titel juara dunia MotoGP 2021, Johann Zarco, Francesco Bagnaia, dan Jack Miller.

Berita Terkait :  Cara masuk ke olahraga motor di India: Termurah di dunia!

Mereka mengejar rider Monster Energy Yamaha, yakni Fabio Quartararo yang berada di puncak klasemen sementara pebalap.

Tak hanya itu, dari sembilan balapan yang telah digelar di MotoGP 2021, Ducati hanya baru dua kali gagal mengirimkan pebalapnya ke podium. Momen tersebut terjadi di MotoGP Italia dan MotoGP Belanda.

Dengan kondisi itulah wajar apabila para pebalap mereka diunggulkan untuk bisa merebut gelar tahun ini. Terlebih, MotoGP 2021 masih menyisahkan banyak balapan.

Francesco Bagnaia pun mengaku sangat percaya diri dan yakin rider Ducati bakal merebut titel.

Berita Terkait :  Andrea Dovizioso minta Ducati lebih bijak menanggapi sesuatu

“Margin saya dari Fabio jelas sangat besar. Namun, saya akan terus mencoba dan selalu berusaha meraih hasil maksimal. Menurut saya, kami masih punya peluang,” jelas Bagnaia, sebagaimana dilaporkan oleh GPOne.

“Akan tetapi, kami harus mencari kemajuan. Jika ingin punya kesempatan memperebutkan gelar dunia, kami harus memperbaiki performa. Saya harus memperbaiki diri sebagai pebalap, dan Ducati harus memperbaiki performa motor,” ia menambahkan.

“Sebagai seorang pebalap, saya harus tampil jauh lebih baik. Dalam situasi tertentu, kami harus mengeluarkan segala potensi, bahkan ketika kesulitan, seperti di Assen,” tuntasnya.

Berita Terkait :  Valentino Rossi Bakal Tunda Pensiunnya karena Alasan Ini

Dapatkan update berita lainnya hanya di BabatPost.com, Jangan Lupa Follow BabatPost.com di Google News

Related posts