Kieran Trippier memberikan jawaban terkait rumornya ke Manchester United

Berita Transfer: Kieran Trippier akhirnya memberikan jawaban mengenai rumor transfernya ke Manchester United di musim panas ini. Defender internasional Inggris tersebut sedang mempersiapkan diri untuk membantu timnya bertanding di semifinal Euro 2020 melawan Denmark yang akan berlangsung Rabu (07/07) malam waktu setempat di Wembley.

Read More
Berita Terkait :  Legenda Barca Dukung Messi untuk Menangi Ballon d'Or Lagi

Kieran Trippier ternyata tidak mempedulikan minat Manchester United terhadap servisnya, bek kanan Atletico Madrid tersebut telah lama dikaitkan dengan kepindahannya ke Old Trafford dan Juni lalu Setan Merah kabarnya telah mengajukan tawaran senilai 10 Juta Poundsterling (sekitar Rp. 200 Miliar).

Sementara pemain 30 tahun tersebut masih memiliki kontrak dua tahun lagi dengan juara La Liga dan untuk United ia dianggap kandidat sempurna untuk bersaing dengan Aaron Wan-Bissaka karena pengalaman yang dimilikinya atau bahkan menggantikan sang defender setelah ia berganti posisi.

Berita Terkait :  Hasil Liga Inggris : Manchester United Bungkam Burnley 0-2

Manchester United sebelumnya harus bisa memenuhi nilai transfer yang diminta oleh Atletico Madrid sebalum mengadakan negosiasi dengan Trippier, akan tetapi saat ini defender Atleti tersebut sedang berkonsentrasi untuk mensukseskan kampanye Inggris di Euro 2020.

“Saya menikmati musim ini dan kami memenangkan gelar juara,”ujarnya via The Guardian saat spekulasi mengenai United ditanyakan.

“Saya sedang bertugas dengan Inggris, kami akan menghadapi Denmark dan saya tidak fokus pada klub saya atau apa yang sedang terjadi, saya hanya fokus pada Inggris dan melakukan yang terbaik jika saya dimainkan, jika saya tidak dimainkan, saya masih akan memberikan 100%.”

Berita Terkait :  Prediksi Liga Inggris Manchester United vs Southampton 31 Desember 2017 Live di RCTI

Dapatkan update berita lainnya hanya di BabatPost.com, Jangan Lupa Follow BabatPost.com di Google News

Related posts